Gelar Sholat Istisqa, Kapolres Rohil Minta Jangan adalagi Membuka Lahan dengan Cara Membakar


Loading...

MEDIALOKAL.CO - Kabut asap akibat Kebakaran Lahan dan Hutan yang melanda Propinsi Riau kian meningkat, keadaan ini diperparah dengan cuaca yang cukup panas dan nyaris tidak adanya curah hujan.

Dengan mengharapkan Ridho Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, jajaran Polres Rokan Hilir bersama masyarakat dan pelajar menggelar Sholat Istisqa di halaman Mapolres Rokan Hilir memohon turunnya hujan. Jumat 16/8.

Pada kesempatan itu, Kapolres Rokan Hilir AKBP Sigit Adiwuryanto SIK MH dalam sambutannya mengatakan bahwa setelah Sholat ini kiranya Allah SWT dapat menurunkan hujan, agar Karlahut dapat padam dan kabut asap dapat hilang.

"Saya minta kepada seluruh warga masyarakat agar tidak lagi membuka lahan dengan cara membakar, dampaknya sangat berbahaya, bukan hanya pada lahan, namun juga bagi kesehatan kita. Untuk itu saya minta jangan adalagi yang membakar," pintanya.

Loading...

Kemudian, dalam pelaksanaan shalat Istisqa dan Khutbah atau ceramah dibawa oleh Ustadz Hilman Lubis,S.Pd.I. Dalam ceramahnya, Ustadz Hilman juga mengajak seluruh masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran lahan.

Selain membahayakan kesehatan terhadap kesehatan tubuh, aktifitas yang dapat merusak lingkungan ini juga merupakan perbuatan dosa.

"Semoga Allah mengampuni dosa kita, dan kepada para pelaku pembakaran lahan diberikan hidayah dari Allah agar tidak melakukan pembakaran lagi," doanya. (spiritriau.com)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]