Meriahkan Hut RI ke-74, Babinsa Koramil 02/TP Melaksanakan Pendampingan Lomba Karnaval


Loading...

MEDIALOKAL.CO – Babinsa Koramil 02/Tanah Putih (TP), Serma M. Zikrullah, Serda Yohanes Wahyudi Yanta, melaksanakan pendampingan lomba Karnaval dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (Hut) kemerdekaan ke-74, di Kepenghuluan Ujung Tanjung, bertempat di lapangan Kantor Camat Tanah Putih. Ahad (18/8/2019).


Lomba karnaval yang dihadiri kurang lebih 900 orang tersebut, di mulai pukul 09.30 wib hingga 12.30 wib,

Sungguh sangat meriah, pawai karnaval menyambut HUT RI ke-74 disambut sangat antusias berbagai elemen masyarakat.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Tanah Putih, beserta 4 orang Staf , Babinsa Koramil 02/Tanah Putih, Kapolsek, kepala Desa beserta Perangkat ,Dinas Instansi terkait yg berada di wilayah Kep Ujung Tanjung, serta Warga masyarakat Ujung Tanjung.

Loading...

Dalam kegiatan ini peserta karnaval diikuti

Oleh peserta dari tingkat SD, SLTP sederajat, se-Kepenghuluan Ujung Tanjung.

Serma M. Zikrullah mengatakan, perayaan pawai karnaval dalam rangka menyambut HUT RI Ke 74 patut dilaksanakan dengan semeriah mungkin .

"Terima kasih kepada semua pihak yang telah mensukseskan acara ini, "terang Serma M. Zikrullah.

Ia juga tidak lupa mengucapkan apresiasi setinggi tingginya kepada, Camat, Penghulu, dan  kepada Aparat dari Koramil maupun dari Polsek yang telah banyak membantu kelancaran karnaval ini. 

"Alhamdulillah dalam acara ini disambut sangat meriah oleh berbagai lapisan masyarakat. Kekompakan serta solidnya persatuan dan kesatuan dalam segala bidang .Tentu sejalan dengan perjuangan para pejuang bangsa . Yang telah berjuang dengan gagah berani, sampai titik darah penghabisan demi tegaknya NKRI yang sama kita cintai ini, "tegasnya. (spiritriau.com).






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]