Bupati HM.Wardan Menerima Penghargaan BAZNAS Award TH 2019


Loading...

 

Jakarta - Bertempat di Aula HM. Rasjidi Kementerian Agama RI  Jl.MH.Thamrin No.6 Jakarta Pusat, Senin (26/8/2019) Malam, Bupati Kabupaten Indragiri Hilir-Riau HM.Wardan menerima Penghargaan BAZNAS Award TH 2019 dengan kategori kepala Daerah Pendukung Kebangkitan Zakat 2019. 
Penghargaan ini diterima langsung Bupati HM.Wardan yang diserahkan Menteri Agama RI Lukman Hakim Saifuddin. 

Baznas Award Ini dilaksanakan setiap tahun dilakukan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI. Tujuannya untuk mendorong kinerja dan memotivasi seluruh lembaga, tokoh dan pemangku kepentingan, demikian dikatakan Ketua BAZNAS pusat Prof.DR.H.Bambang Sudibyo, MBA, CA saat memberikan sambutan pada acara pemberian Award TH 2019.
Waktu yang bersamaan juga dilakukan penyerahan Baznas Award TH 2019 oleh Menteri Agama RI kepada 6 Orang Gubernur, 5 Orang Bupati dan 3 orang Walikota se-Indonesia.

Sambutan Mentri Agama Lukman Hakim Saifuddin, BAZNAS Award ini merepresentasikan suatu pertanggung jawaban bagi yang menerima penghargaan ini.  Beliau juga mengapresiasi atas kinerja Baznas selama ini walaupun masih belum sesuai harapan tetapi dari tahun ke tahun mengalami perkembangan sebesar 20% setiap tahunnya. Dan tak lupa juga mengucapkan terimakasih kepada kepala daerah Gubernur, Bupati dan Walikota di daerah masing-masing untuk memberikan dukungan Fasilitasi kepada Baznas setiap di daerah masing-masing. 

Loading...

Penghargaan BAZNAS Award TH 2019 ini turut dihadiri duta besar dari negara sahabat, Ketua dan Anggota Baznas Pusat, Mentri Agama, 
Sementara itu, Bupati HM.Wardan didampingi Kepala Kemenag Inhil, Kabag Kesra, Ketua Baznas dan Kadisporabudpar. 

Bupati HM.Wardan yang di wawancarai awak media usai menerima penghargaan Baznas Award TH 2019 mengatakan, mengapresiasi Baznas Pusat dengan adanya pemberian Baznas Award ini yang telah memberikan penilaian terhadap kinerja Pemerintah Daerah khusunya Bupati sebagai penggerak Baznas.
Beliau menambahkan, tentunya ini memberikan motivasi kepada setiap kepala Daerah di Indonesia dalam meningkatkan kegiatan aktivitas dalam rangka pengumpulan dan pendistribusian Zakat sehingga menjadi penggerak ekonomi ummat untuk menuntaskan Kemiskinan dapat terwujud.

"Penghargaan Baznas Award ini menunjukkan begitu pedulinya Pemerintah Daerah Khususnya Bupati HM.Wardan dalam mendukung kebangkitan Zakat dengan mendukung segala program-program Baznas" ungak Kabag Kesra yang turut mendampingi Bupati.






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]