Pilihan
Kodim 0314/Inhil Terus Intensifkan Patroli Karhutla di Wilayah Tempuling
TEMBILAHAN, Medialokal.co - Kegiatan Patroli Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) terus di lakukan oleh regu Patroli dari Kodim 0314/Inhil dibawah pimpinan Pasi Intel Kodim 0314/Inhil Kapten Inf Zainuar, Selasa (17/09/2019).
Dengan beranggotakan 5 (lima) orang anggota, Kapten Inf Zainuar terus menyambangi hutan dan lahan perkebunan masyarakat di seputaran Kecamatan Tempuling.
Dari mulai Parit minang, Pangkalan 7 (tujuh) sampai ke Desa Teluk Jira, untuk menjaga kerahasiaan gerakan, mereka terkadang melakukan Patroli jalan kaki. Dengan harapan bisa mengintai dan menangkap tangan bila mana ada masyarakat yang akan melakukan tindakan membakar lahan maupun hutan.
Pasi Intel kodim 0314/Inhil Kapten Inf Zainuar menjelaskan, bahwa banyak masyarakat yang terjaring oleh regu Patroli ini, semuanya tak luput dari pertanyaan dan pemeriksaan dari regu Patroli.
"Namun dari beberapa orang masyarakat yang terjaring Patroli ini, tidak ada satupun yang bisa di jadikan bukti dan tidak ada satupun yang bisa dicurigai bahwa dia akan melakukan pembakaran lahan maupun hutan,"ujarnya
Ketika melewati perkampungan, regu Patroli ini pun tidak lupa melakukan Sosialisasi terhadap masyarakat di kampung tersebut.
Baik tentang bahaya karhutla maupun tentang kepedulian untuk melapor jika ada mengetahui pelaku pembakaran hutan dan lahan.
"Bila perlu masyarakat harus bisa menangkapnya dan serahkan kepada pihak yang berwajib," harap Kapten Inf Zainuar. (Adp)


Berita Lainnya
Terus Bersinergi, Pemerintah Desa Belantaraya dan Polsek Gaung Kerja Sama Dukung Program Swasembada Pangan Nasional
Warga Inhil Tolak Pengajuan HGU PT Oscar Investama, Legislator Pinta Pemprov Riau Tinjau Ulang
Dukung Program Kapolda Riau Polsek Enok Gelar Aksi Tanam Pohon di Desa Simpang Tiga Enok
Green Policing: Kapolsek Gaung Anak Serka Tanam Pohon untuk Lingkungan yang Sehat
Wabup Inhil Yuliantini Ikuti Rapat Bersama Kemenkes RI
Praka Adzan Niko: Komsos untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat
Terus Bersinergi, Pemerintah Desa Belantaraya dan Polsek Gaung Kerja Sama Dukung Program Swasembada Pangan Nasional
Warga Inhil Tolak Pengajuan HGU PT Oscar Investama, Legislator Pinta Pemprov Riau Tinjau Ulang
Dukung Program Kapolda Riau Polsek Enok Gelar Aksi Tanam Pohon di Desa Simpang Tiga Enok
Green Policing: Kapolsek Gaung Anak Serka Tanam Pohon untuk Lingkungan yang Sehat
Wabup Inhil Yuliantini Ikuti Rapat Bersama Kemenkes RI
Praka Adzan Niko: Komsos untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat