PKRS Puri Husada Tembilahan Gelar Penyuluhan Tentang Penyakit Gout Athritis

TEMBILAHAN, Medialokal.co - PKRS Puri Husada Tembilahan mengadaka penyuluhan kesehatan tentang Asam Urat (Gout Athritis), Jumat (14/10/2022).

Kegiatan yang berlangsung di ruang tunggu Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Puri Husahada (PH) Tembilahan itu disampaikan oleh dr. Auliangi Tamayo.

dr. Auliangi Tamayo menjelaskan penyakit asam urat adalah bentuk dari penyakit arthritis yang menyebabkan kemerahan, pembengkakan, dan rasa sakit yang datang secara tiba-tiba pada sendi tubuh.

Lebih lanjut ia menjelaskan Gejala penderita asam urat antara lain peradangan dan nyeri sendi mendadak, biasanya akan timbul pada malam hari (nyeri hebat, bengkak, kemerahan, panas, demam, menggigil, nyeri badan), dan hilang dalam 3-10 hari walau tanpa pengobatan.

“Hal yang perlu diperhatikan untuk mengatasi asam urat adalah dengan olahraga secara teratur (seperti dengan melakukan senam peregangan dan mengurangi kunjungan fisioterapi untuk latihan) untuk mencegah kaku sendi, berhati hati dalam mengonsumsi suplemen dan obat-obatan kecuali sesuai anjuran dokter dan tidak lupa untuk selalu minum air putih 8 gelas dalam sehari”, pesannya.

Tujuan dari kegiatan penyuluhan ini adalah agar masyarakat dapat memahami dan mengetahui apa itu asam urat, gejala asam urat, penyebab asam urat, cara mencegahnya sampai dengan cara pengobatannya. (Galery)