Pilihan
Polsek Rimba Melintang Santuni Anak Yatim Piatu
ROKANHILIR - Sebagai ungkapan rasa Syukur dan peduli terhadap sesama, pagi ini, Senin 8/1/2018 Kapolsek Rimba Melintang bersama jajarannya menyantuni anak Yatim Piatu. Penyantunan ini digelar di Mapolsek Rimba Melintang.
" Penyantunan anak yatim-piatu ini bertujuan untuk menjalin kedekatan masyarakat dengan Kepolisian khususnya Polsek Rimba Melintang serta mendoakan agar kinerja Polsek Rimba Melintang diberkahi dan dilindungi oleh Allah SWT / Tuhan Yang Maha Esa," terang Kapolsek Rimba Melintang Iptu Boy Setiawan S.AP MSi kepada SpiritRiau.com.
Diterangkan Kapolsek, dalam penyantunan ini, ada sebanyak 10 anak yang disantuni, kali ini anak yatim piatu yang disantuni adalah yang berdomisili di Kelurahan Rimba Melintang.
" Dan ini juga merupakan bagian dari tanggungjawab kita sebagai manusia," ujarnya.
Diuraikannya, kegiatan sosial ini merupakan salah satu cara untuk melatih diri untuk peduli terhadap sesama. " Ada bagian mereka dalam rezeki kita, Tuhan menitipkannya melalui kita, dan rasa tanggungjawab itu yang kita lakukan saat ini, " urainya.
Boy berharap, dengan kegiatan ini, Polsek Rimba Melintang dapat lebih dekat dengan masyarakat, agar segala upaya untuk menciptakan suasana kondusif semakin terwujud.
" Intinya, kita harus saling berbagi, dengan ini, silaturahmi kita dengan masyarakat juga semakin erat, dan untuk menjalankan program Polri dalam menciptakan suasana Kamtibmas yang kondusif juga terwujud dengan baik," tandasnya. (Src)


Berita Lainnya
Babinsa Koramil 09/Kemuning: Pendampingan Secara Rutin Kepada Tim SPPG untuk Meningkatkan Kualitas Gizi Masyarakat
Personel Polsek Enok melakukan Monitornya Kegiatan MBG dan Pastikan Pendistribusian Sampai Tepat Waktu di Sekolah
Polsek Tanah Merah Ungkap Kasus Pencurian dengan Pemberatan, Pelaku Gasak Komponen Mesin Kapal Senilai Rp30 Juta
Polres Inhil Gelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi, Pastikan Respons Cepat dan Sinergitas Lintas Sektoral
Polda Riau Gelar Apel Siaga Bencana, Pastikan Kesiapan Personel dan Sarpras
Tapal Batas Aman: Bukti Kerja Keras Babinsa dan Masyarakat Tempuling
Babinsa Koramil 09/Kemuning: Pendampingan Secara Rutin Kepada Tim SPPG untuk Meningkatkan Kualitas Gizi Masyarakat
Personel Polsek Enok melakukan Monitornya Kegiatan MBG dan Pastikan Pendistribusian Sampai Tepat Waktu di Sekolah
Polsek Tanah Merah Ungkap Kasus Pencurian dengan Pemberatan, Pelaku Gasak Komponen Mesin Kapal Senilai Rp30 Juta
Polres Inhil Gelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi, Pastikan Respons Cepat dan Sinergitas Lintas Sektoral
Polda Riau Gelar Apel Siaga Bencana, Pastikan Kesiapan Personel dan Sarpras
Tapal Batas Aman: Bukti Kerja Keras Babinsa dan Masyarakat Tempuling