Pelantikan Pengurus PKDP Kepulauan Meranti Periode 2016 - 2021 Dihadiri Tiga Kepala Daerah

Irwan Nasir (tengah) ketika menghadiri pelantikan dan pengukuhan Pengurus DPD PKDP Kepulauan Meranti, Senin (15/1/2018) malam - ist

Loading...

SELATPANJANG - Pengurus DPD Persatuan Daerah Piaman (PKDP) Kepulauan Meranti periode 2016 - 2021 resmi dilantik dan dikukuhkan, Senin (15/1/2018) malam. Pelantikan dan pengukuhan itu oleh Ketua PKDP Provinsi Riau, Herman Nazar.

Pantauan GoRiau, pelantikan PKDP Kepulauan Meranti digelar di GOR Badminton Ocean Selatpanjang. Sebagai Ketua PKDP adalah Jhon Effendi atau Jon Teks.

Saat pelantikan, dihadiri langsung tiga kepala daerah yaitu Ali Mukhni Bupati Padang Pariaman diwakili Wabup Suhatri Bur, Mukhlis Rahman Walikota Pariaman, dan Bupati Kepulauan Meranti Irwan Nasir.

Selain itu, juga hadir beberapa petinggi daerah Pariaman dan Padang Pariaman.

Loading...

Sementara pejabat Kepulauan Meranti hadir Sekda Yulian Norwis dengan beberapa kepala dinas dan badan di lingkungan Pemkab Meranti. Terlihat juga Ketua DPRD Fauzi Hasan dan beberapa anggota Legislatif Kota Sagu.

Mukhlis Rahman, dalam sambutannya mengucapkan terima kasih karena diundang hadir ke Selatpanjang. Katanya, melalui pelantikan PKDP Kepulauan Meranti, ia bisa bersilaturrahim dengan dunsanak-dunsanak yang pada hari-hari biasa sangat sulit bertemu.

"Mudah-mudahan kehadiran kita malam ini untuk menyambungkan tali silaturrahum yang sempat putus," ujarnya.

Kepada warga Kepulauan Meranti asal Pariaman, Mukhlis Rahman berpesan bahwa kampung, ranah, dan rantau sangat penting. Untuk itu semuanya diimbau agar tetap mendukung program-program yang di buat bupati.

Pesan sama juga disampaikan Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur.

Ditanggapi Irwan Nasir, kalau sudah sebagai warga Meranti asal Pariaman, semuanya mempunyai hak dan kewajiban yang sama. Termasuk kewajiban membangun daerah, Kepulauan Meranti.

Di hadapan Ali Mukhni dan Mukhlis Rahman, Irwan menjamin pelayanan warga Pariaman di Kepulauan Meranti. Pemda telah memaksimalkan pelayanan kesehatan dengan terus menambah dokter spesialis dan alat penunjang (kesehatan lainnya, red). Termasuk menyiapkan beberapa ambulance laut serta ambulance darat.

"Saya jamin kesehatannya, kita juta siapkan belasan dokter spesialis," kata Irwan Nasir.

"Dulu sedikit-sedikit dirujuk ke Pekanbaru, Bengkalis, dan Karimun, sekarang itu sudah berkurang. Sebab, di sini alatnya semakin baik," tambah Irwan.

Agar bisa sama-sama memajukan daerah, Pemda Kepulauan Meranti memberikan kesempatan yang sama pula kepada semua suku. Sebab, di Kepulauan Meranti memang sejak dulu masyarakatnya bersifat heterogen (beragam).

"Di sini tempat kita mencari kehidupan, mari sama-sama menjaga. Sama-sama kita pahami 'bijak di rantau, baguno di kampuang'. Keberagaman suku tak jadi masalah, mari kita membangun Kepulauan Meranti," ajak Irwan Nasir. (GoRiau.com)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]