Danau Raja Rengat Inhu Jadi Lokasi Reuni Akbar 40 Tahun Alumni FNGT
Foto : Ir Selamat
Loading...
INDRAGIRI HULU, Medialokal.co - Reuni akbar 40 tahun alumni Fakultas Non Gelar Teknologi (FNGT) tingkat Provinsi Riau berlangsung di objek wisata Danau Raja Rengat, Kabupaten Inhu, Riau.
Ketua Panitia sekaligus Ketua Pengurus Ikatan Keluarga Alumni FNGT Kabupaten Inhu Ir Selamat MM kepada FokusRiau.Com, Senin siang mengatakan, rapat awal memutuskan bahwa reuni akbar berlangsung di kawasan Agro Wisata Kebun Jeruk Berapit, Kecamatan Seberida, 8 Desember 2019. Namun pada rapat terakhir, lokasi acara disepakati di objek wisata Danau Raja.
Mantan Kepala Disporabudwisata Inhu yang merupakan alumni senior FNGT ini menambahkan, reuni akbar tingkat Provinsi Riau digelar untuk ke empat kali dengan tujuan mempromosikan situs budaya dan objek wisata Danau Raja Rengat.
Dikatakan, reuni akbar selain dihadiri seluruh alumni dari Riau juga Dosen Pertanian UNRI dan alumni jurusan FNGT dari Kepulauan Riau.
"Reuni akan dihadiri semua jurusan fakultas non gelar teknologi Universitas Riau angkatan 1981 sampai 1990 yang diperkirakan berjumlah 200 orang akan hadir. Nantinya juga akan dilaksanakan pembentukan pengurus Ikatan Keluarga Alumni Fakultas non gelar Teknologi tingkat Provinsi Riau periode 2019-2024," katanya. (*)
Loading...


Berita Lainnya
KPK Masih Gabut di Riau, Datangi Disdik Dikawal Brimob
Kegiatan Pemberian Makan Bergizi Gratis di Kemuning Terus di Dampingi Koramil 09/Kemuning
Kapolda Riau Tekankan Komitmen Penegakan Hukum Berintegritas Sikat Mafia Hutan
Danramil 03/TPL Ikut Pantau Program Pengairan Nasional Lewat Vidcon, Aspirasi Petani Inhil Didengar
Babinsa Koramil 03/TPL Giatkan Silaturahmi di Kampung Pancasila, Wujudkan Kerukunan dan Kedamaian
Ciptakan Tali Persaudaraan Antar Sesama, Babinsa Koramil 04/Kdr Terus Laksanakan Komsos
KPK Masih Gabut di Riau, Datangi Disdik Dikawal Brimob
Kegiatan Pemberian Makan Bergizi Gratis di Kemuning Terus di Dampingi Koramil 09/Kemuning
Kapolda Riau Tekankan Komitmen Penegakan Hukum Berintegritas Sikat Mafia Hutan
Danramil 03/TPL Ikut Pantau Program Pengairan Nasional Lewat Vidcon, Aspirasi Petani Inhil Didengar
Babinsa Koramil 03/TPL Giatkan Silaturahmi di Kampung Pancasila, Wujudkan Kerukunan dan Kedamaian
Ciptakan Tali Persaudaraan Antar Sesama, Babinsa Koramil 04/Kdr Terus Laksanakan Komsos