Cegah Covid-19, Karang Taruna Cemerlang Desa Pangkalan Jambi Lakukan Penyemprotan Disinfektan


Loading...

PEKANBARU - Karang taruna Cemerlang desa Pangkalan jambi kembali mengadakan penyemprotan disinfektan kerumah-rumah warga dan disepanjang jalan desa Pangkalan Jambi, Rabu(22/04).

Penyemprotan disinfektan ini diawali dengan foto bersama kepala desa Pangkalan Jambi, Novry Jefrika. Setelah itu, anggota karang taruna desa Pangkalan Jambi melaksanakan tugasnya untuk melakukan penyemprotan disetiap lingkungan rumah warga desa Pangkalan Jambi.

Kepala Desa Pangkalan Jambi Novry Jefrika mengatakan,  bersama karang taruna Cemerlang kita perlu bergerak dengan berbagai tindakan guna melakukan pencegahan agar terhindar virus Covid-19 ini. 

"Kita lakukan penyemprotan ini secara berkala agar terhindar dari virus yang berbahaya. Kita harus berbuat sebaik mungkin untuk menjaga desa kita," katanya.

Loading...

Penyemprotan disinfektan ini berlangsung selama dua hari, dimulai hari selasa sampai rabu.

Ketua karang Taruna Cemerlang desa Pangkalan Jambi Irwan Cahya Diansyah mengatakan Gerakan penyemprotan disinfektan ke rumah warga ini dengan harapan sedikit banyak bisa menghentikan penyebaran Covid-19 ini di kecamatan Bukit Batu khusus nya desa Pangkalan Jambi.

"Harapan kami semoga Bukit Batu khususnya desa Pangkalan Jambi tetap berada pada zona hijau, sehingga bisa mengurangkan keresahan masyarakat desa Pangkalan Jambi," harapnya.

Warga desa Pangkalan Jambi Enti mengatakan, bahwa gerakan penyemprotan disinfektan yang ditaja Oleh Karang Taruna Cemerlang sangat di apresiasi sekali, karena berdampak baik bagi keselamatan warga desa Pangkalan Jambi khususnya dari penyebaran virus Covid-19.

" Terimakasih kepada anggota karang taruna Cemerlang desa Pangkalan Jambi yang sudah mau bergerak dan berusaha untuk menghentikan penyebaran virus covid-19 ini,"  ungkapnya. (***/Asih Amalia)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]