Videotron Lapangan Tugu Bengkalis Tak Berfungsi, Ini Permintaan Ketua JPM Indra Jaya

Foto : Kondisi Videotron di simpang tiga Lapangan Tugu, Kecamatan Bengkalis

Loading...

BENGKALIS, Medialokal.co - Hari kedua efektif diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Kabupaten Bengkalis, masih minim imbauan-imbauan dari pemerintah. Bahkan sarana media publik juga masih sepi dengan sosialisasi-sosialisasi PSBB yang dimaksud dalam Peraturan Bupati (Perbup) Nomor 39 Tahun 2020, tentang Pelaksanaan PSBB Penanganan Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kabupaten Bengkalis.

Menyikapi hal itu, Ketua Jaringan Pemantau Media (JPM) Kabupaten Bengkalis Indra Jaya, Selasa (19/5/2020) sangat berharap, tim gugus tugas dalam penerapan PSBB ini bisa maksimal bekerja. Kemudian, untuk leading sektor komunikasi dan informasi, hendaknya dilakukan terus menerus, sebagai bentuk sosialisasi dan penerapan Perbup Nomor 39 Tahun 2020 tentang PSBB.


"Salah satu sarana yang ada dan bisa menjadi sarana media tepat, seperti media cetak, media elektronik dan media online, seharusnya dijadikan mitra kerja untuk sosialisasi, sehingga masyarakat bisa mengatahuinya apa-apa saja yang dilarang,"ujar Indra Jaya.

Selain itu, Indra Jaya meminta agar dalam hal ini Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfotik) Bengkalis mengaktifkan sarana prasarana seperti Videotron yang sudah dibangun diseluruh kecamatan di Bengkalis. Sebab, Videotron itu dibangun bukan hanya menjadi sarana tontonan masyarakat, tapi juga bisa menjadi media publik dalam bentuk imbauan.

"Saya lihat Videotron yang dibangun dengan nilai miliaran rupiah, semua tidak ada yang menyala. Apakah, sudah tidak bagus lagi kondisinya, padahal baru dibangun atau ada apa-apanya dalam pembangunannya. Jadi, Diskominfo kita minta untuk menyalakannya sebagai bentuk imbauan PSBB,"ujarnya lagi.***(SbI)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]