Antusias Warga Semakin Meningkat Saat Pra TMMD Imbangan Kodim 0314/Inhil


Loading...

TEMPULING, Medialokal.co - Pekerjaan Pembuatan jalan di Jalan Sudirman, Desa Teluk Kiambang, Kecamatan Tempuling dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Imbangan Kodim 0314/Inhil memasuki hari keempat terus bergulir. 

“Dengan panjang jalan baru yang dibuka 483,5 x 3,5 x 0,12 meter program TMMD ini sudah mencapai 25,5% dalam waktu 3 hari pengerjaan kemarin,” jelasnya.

Danramil 03/Tempuling Kapten Arh Sugiyono berharap agar semangat gotong royong sebagai saripati nilai-nilai ke Indonesiaan dan esensi kultur ketimuran dapat terus terjaga dengan baik karena disitulah inti dari kekuatan bangsa dalam menjaga persatuan dan kebhinekaan.

"TMMD hadir sebagai sarana menegakkan semangat kebersamaan, bersatunya TNI dengan rakyat dalam memberikan karya nyata yang bermaslahat bagi desa dan hasilnya nanti dapat dinikmati oleh seluruh warga desa,"ungkap Danramil.

Salah satu warga Desa Teluk Kiambang Bapak Maidi menucapkan terimakasih atas pembangunan jalan tersebut sehingga mempermudah masyarakat untuk melintas.

"Selaku warga kami sangat mendukung giat program yang dilaksanakan oleh Satgas TMMD Imbangan Kodim 0314/Inhil, menurutnya dengan dibangunnya insfraktuktur jalan maka roda perekonomian di desa Teluk Kiambang akan meningkat,"pungkasnya. (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]