Koramil 09/Kemuning Lakukan Pengamanan Pemeriksaan Swab Masal Diskes Provinsi Riau


Loading...

KEMUNING, Medialokal.co – Koramil 09/Kemuning, Kodim 0314/Inhil melakukan pengamanan kegiatan Dinas Kesehatan Provinsi Riau pemeriksaan swab massal di Kecamatan Kemuning, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Jumat (20/06/2020).

Kegiatan tersebut . Kepala UPT Lapkesda Prov Riau, Misna, Dinkes Inhil, Arfan, Kepala Puskesmas Keritang Hulu, H. Taslim, Kepala Puskesmas Selensen, Zaudin.

Danramil 09/Kemuning, Kapten Arh Zarnuri menuturkan bahwa, hal ini sebagai bukti nyata Pemkab Inhil, Provinsi Riau untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona.

“Kami akan selalu berkoordinasi dengan Pemerimtah untuk menggencarkan kegiatan ini," ungkap Danramil.

Menurutnya, pemeriksaan swab yang dilakukan kepada petugas medis ini sudah sangat tepat, karena mereka yang berada digaris depan dan bersentuhan langsung dengan pasien.

“Karena kita semua berisiko tertular, kalau bisa semua petugas (tidak hanya petugas kesehatan, red) diperiksa juga,” harap Danramil. (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]