SIAK

Babinsa Koramil 03/Siak Bersama Damkar PT. Eka Wana Laksanakan Patroli Dirawan Kebakaran


Loading...

Dayun - Babinsa Koramil 03/Siak Serma Zamzami bersama Damkar PT. Eka Wana melaksanakan patroli kewilayah yang rawan akan kebakaran lahan dan hutan di Kampung Dayun Kec. Dayun Kab. Siak yang mana kampung tersebut rawan dari kebakaran lahan dan hutan, selain itu juga melaksanakan pengecekan Skat Kanal, Selasa (30-6-2020).

"Danramil 03/Siak Mayor Inf Suratno menyampaikan selain Sosialisasi bahaya Covid-19 kemasyarakat juga mengantisipasi Bahaya kebakaran lahan dan hutan, saya merintahkan kepada seluruh Babinsa dilapangan untuk mewaspadai wilayah binaan akan bahaya dari Karlahut dan bergabung untuk melaksanakan Patroli bersama Babinkamtibmas, MPA dan juga Damkar PT yang ada diwilayah binaan guna Pencegahan dan Penanganan karlahut disamping itu juga melaksanakan pengecekan Skat kanal dan embung didaerah yang bekas terbakar, "Tuturnya, 

Serma Zamzami menambahkan disela sosialisasi, berharap kepada seluruh lapisan masyarakat akan peduli bahaya dari kebakaran Lahan dan hutan karena itu sudah menjadi tugas kita bersama, oleh karena itu upaya pencegahan dan penanganan bahaya kebakaran butuh kepedulian dan peran aktif kita semua dengan cara saling mengingatkan satu sama lainnya. 

Dan juga menyampaikan kepada masyarakat apabila ditemukan titik api agar melapor cepat supaya dapat diatasi dan tidak menjalar kemana-mana dan juga mengingatkan kepada masyarakat yang mencari madu dan memancing ikan jangan sembarangan dalam menggunakan bahan pemicu api yang akan mengakibatkan Kebakaran. " Ungkapnya.(*)

Loading...

 






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]