Kodim 0314/Inhil Ajak Masyarakat yang Berkecukupan untuk Berbagi


Loading...

TEMBILAHAN, Medialokal.co - Setiap hari Jumat, rutinitas personil Kodim 0314/Inhil bersama staf  teritorial dan Koramil 01/Tembilahan berbagi ke sesama untuk warga kota Tembilahan. Jumat Barokah kali ini menyasar masyarakat di Jalan Ahmad Yani, Gang Kampung Baru IV, Kecamatan Tembilahan Hulu, Jumat (03/07/2020).

Ini merupakan suatu wujud kepedulian kepada sesama yang diberikan Kodim 0314/Inhil melalui pemberian nasi kotak kepada masyarakat yang membutuhkan perhatian akibat keterbatasan ekonomi.

100 kotak nasi siap saji disalurkan personil dengan mendatangi tiap rumah penduduk. Tampak kegembiraan warga menyambut pemberian nasi kotak tersebut dan mengucapkan terimakasih kepada personil yang memberikan.

Terimakasih juga diucapkan oleh ibu Hidah yang sehari hari berjualan di pasar untuk menafkahi keluarganya.

Loading...

"Hanya terimakasih banyak yang dapat kami ucapkan, semoga pahalanya berlimpah untuk bapak bapak TNI," ungkapnya.

Sementara itu, Pasi Ter Dim 0314/Inhil Kapten Inf A Siregar mewakili Dandim 0314/Inhil menyebut ini merupakan dari Dandim 0314/Inhil beserta seluruh prajurit Kodim untuk berbagi kepada sesama.

"Dengan adanya jumat barokah ini, semoga bisa berkah bagi yang menerima dan yang memberi, begitu juga kegiatan jumat barokah yang dilaksanakan Kodim 0314/Inhil Inhil semoga dapat memotivasi setiap warga yang sudah berkecukupan untuk berbagi kepada sesama dan yang belum mampu," sebut Pasi Ter.






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]