Siak

Panen Perdana, Adi Afri : Terima Kasih PT KTU Telah Peduli Ke Petani Kami


Loading...

SIAK - Kelompok Tani Maju Bersama Kampung Sengkemang Kecamatan Koto Gasib, Siak menggelar panen perdana tanaman jangung dan ternak bebek. 

Dalam kegiatan panen tersebut dihadiri Camat Koto Gasib Dicky Sofyan, Kapolsek Koto Gasib Ipda Suryawan Fadlin, Administratur PT Kimia Tirta Utama (KTU), Achmad Zulkarnain dan Humas PT Pertamina, Penghulu Kampung Sengkemang, Adi Afri dan masyarakat kelompok Tani Maju Bersama. 

Penghulu Kampung Sengkemang  Adi Afri menyampaikan  ucapan terimakasih kepada PT. Kimia Tirta Utama (KTU) Astra Group dan PT Pertamina yang telah membantu kelompok Tani Maju Bersama Kampung Sengkemang dalam  bantuan bibit Jagung dan bebek. 

"Alhamdulillah pada pagi ini kami bersama Pak Camat, Kapolsek,  PT Pertamina, PT. KTU dan masyarakat kelompok Tani Maju Bersama Kampung Sengkemang telah melakukan  pemanenan tanaman jagung dan bebek, dan ini saya ucapkan terimakasih atas  kepedulian pihak perusahaan terhadap kelompok tani di Kampung Sengkemang ini, "kata Adi Afri selaku Penghulu Kampung Sengkemang. 

Loading...

Adi Afri berharap kedepannya kelompok Tani Maju Bersama ini  dapat mengembangkan tanaman dan perternakan yang lebih baik lagi. 

" Saya berharap kedepanya semoga kelompok Tani Maju Bersama  semakin berkembang," harapnya Adi. 


Sementara itu Camat Koto Gasib Dicky Sofyan menggucapan terimakasih kepada pihak perusahaan atas kepedulianya terhadap masyarakat Koto Gasib. 

"Kita berharap kepada kelompok Tani Maju Bersama Kampung Sengkemang bisa mengembangkan pertanian dan perternakannya di kedepannya, dan ini bisa mendorong kelompok tani lainnya untuk bisa berusaha," harap Camat Dicky Sofyan. (r). 

 

 






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]