Pilihan
Efek Corona, Jumlah Ibu Hamil di Inhil Menurun
TEMBILAHAN, Medialokal.co - Jumlah ibu hamil di Indragiri Hilir (Inhil), Riau selama pandemi covid-19 tercatat oleh Dinas Kesehatan mengalami penurunan.
Jika sebelumnya pada Bulan Februari 2020 sebelum adanya kasus covid-19 di Indonesia, jumlah ibu hamil yang ada di Inhil sebanyak 1.211 orang.
Kemudian saat bulan Maret ketika mulai adanya himbauan pemerintah untuk di rumah saja, jumlah ibu hamil menjadi 1.097 orang.
Kemudian pada April sebanyak 1.144 orang dan pada Bulan Mei hanya 862 orang.
Kepala Seksi Kesehatan dan Gizi Masyarakat, Rini Indriani menjelaskan, selama pandemi, pihaknya tidak melakukan pelayanan posyandu sesuai dengan juknis dari kementerian.
“Untuk ibu hamil ,kunjungan kedua itu bisa ditunda kalau tidak ada keluhan. Kalau ada keluhan bisa menghubungi petugas. Untuk trimester ke tiga, bisa tapi dengan temu janji terlebih dahulu”, jelas Rini.
Meski tidak melakukan posyandu, namun dikatakannya bahwa pihaknya tetap kontak dengan petugas jika ada keluhan dari ibu hamil.
“Tapi bagi yang ingin datang ke Puskesmas tetap kita layani, kita juga bisa melakukan kunjungan rumah, tapi untuk yang benar-benar berisiko seperti gizi buruk,” terangnya. (*)


Berita Lainnya
Bupati Bistamam dan Wabup Jhony Charles Penuhi Janji Politik, Bagikan Seragam Sekolah Gratis untuk Siswa SMP se Rohil
Pratu Jimmy Sembiring: Komsos untuk Meningkatkan Kedekatan dan Kekeakrana dengan Masyarakat
Babinsa Teluk Dalam Laksanakan Patroli Tapal Batas di Wilayah Parit 9
Babinsa Koramil 09/Kemuning Jadi Pembina Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025
Koramil 09/Kemuning Bantu Distribusi MBG kepada Siswa-siswi Penerima Manfaat
Sertu Johansah: Pengawasan SDM untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat dan Mencegah dari Bahaya Narkoba
Bupati Bistamam dan Wabup Jhony Charles Penuhi Janji Politik, Bagikan Seragam Sekolah Gratis untuk Siswa SMP se Rohil
Pratu Jimmy Sembiring: Komsos untuk Meningkatkan Kedekatan dan Kekeakrana dengan Masyarakat
Babinsa Teluk Dalam Laksanakan Patroli Tapal Batas di Wilayah Parit 9
Babinsa Koramil 09/Kemuning Jadi Pembina Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025
Koramil 09/Kemuning Bantu Distribusi MBG kepada Siswa-siswi Penerima Manfaat
Sertu Johansah: Pengawasan SDM untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat dan Mencegah dari Bahaya Narkoba