Pilihan
Peran Babinsa Koramil 03/Tempuling Dalam Menjaga Ketahanan Pangan Di Tengah Pandemi Covid-19
KEMPAS, Medialokal.co - Upaya Khusus (Upsus) Pendampingan terhadap petani semakin intens dilakukan oleh Sertu Mardia Babinsa Koramil 03/Tempuling Kodim 0314/Inhil di wilayah Desa binaannya Kelurahan Kempas Jaya Kecamatan Kempas Kabupaten Inhil, Jumat (07/08/2020)
Sertu Mardia menuturkan, tujuan dari pendampingan ini untuk memotivasi petani dalam upaya mempercepat masa tanam padi. Sekaligus juga sebagai wujud kepedulian TNI, terhadap warga di wilayah binaan.
“Salah satu peran nyata di lapangan, untuk menjaga ketahanan pangan dan memberi semangat petani sekaligus mendukung pemerintah daerah dalam mensukseskan ketahanan pangan khususnya di wilayah binaan" ucapnya
Selain itu juga, Sertu Mardia saat melakukan pendampingan ini turut ikut membersihkan hama gulma guna mambantu petani Desa binaannya merawat tanaman padi.
"Kita juga membantu petani mulai dari menyiapkan dan mengolah lahan pertanian, perawatan tanam hingga masa panen mendatang" imbuh Sertu Mardia.
Lebih lanjut, Sertu Mardia menyampaikan, Upsus pendampingan pertanian padi ini akan dilakukan secara terus menerus dan berkelanjutan.
Sertu Mardia berharap, semakin rutinnya dilakukan pendampingan ini, petani di Desa binaannya pun semakin giat dan semangat memanfaatkan lahan yang ada untuk ditanami padi dalam rangka antisipasi kurangnya stock beras diwilayah Kecamatan Kempas.
"Maka dengan itu, khususnya Kel. Kempas Jaya ini target perolehan panen nantinya semakin meningkat dan melimpah untuk mencukupi di masa Pandemi Covid-19 seperti sekarang ini" tutup Serda Mardia (*)


Berita Lainnya
Warga Inhil Tolak Pengajuan HGU PT Oscar Investama, Legislator Pinta Pemprov Riau Tinjau Ulang
Dukung Program Kapolda Riau Polsek Enok Gelar Aksi Tanam Pohon di Desa Simpang Tiga Enok
Green Policing: Kapolsek Gaung Anak Serka Tanam Pohon untuk Lingkungan yang Sehat
Wabup Inhil Yuliantini Ikuti Rapat Bersama Kemenkes RI
Praka Adzan Niko: Komsos untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat
Pratu Jimmy Sembiring: Komsos untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat
Warga Inhil Tolak Pengajuan HGU PT Oscar Investama, Legislator Pinta Pemprov Riau Tinjau Ulang
Dukung Program Kapolda Riau Polsek Enok Gelar Aksi Tanam Pohon di Desa Simpang Tiga Enok
Green Policing: Kapolsek Gaung Anak Serka Tanam Pohon untuk Lingkungan yang Sehat
Wabup Inhil Yuliantini Ikuti Rapat Bersama Kemenkes RI
Praka Adzan Niko: Komsos untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat
Pratu Jimmy Sembiring: Komsos untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat