Pilihan
Kompak, TNI dan Polri serta Pemcam Bagi-bagikan Masker Gratis di Enok
TEMBILAHAN, Medialokal.co - Masih mewabahnya Pandemi Covid 19, Koramil 02/Tanah Merah bersama Polsek Enok dan Camat Enol mengedukasi warganya dengan cara membagikan masker secara gratis. Kegiatan ini dilakukan bertempat di
Jalan Gajah Mada, Kelurahan Enok, Kecamatan Enok, Kamis (10/09/2020).
Dalam kesempatan itu para personel Koramil 02/Tanah Merah daj Polsek Enok menyampaikan tata cara penggunaan Masker yang baik dan benar sesuai anjuran Dinkes.
Hadir juga dalam kegiatan ini, 1.Camat Enok Diwakili Asek Wella Sos.Msi, Babinsa Kelurahan Enok Serma Boy R Sitompul, Kapolsek Enok Iptu Fadly SH, Lurah Enok Martilah.SE, Kapus Enok Heri Januari, Babinsa Kel Pusaran Serda M.Pasaribu.
"Selain mengedukasi warga dengan penggunaan Masker kami juga mensosialisasikan cara memutus penyebaran Covid 19 lainnya yaitu agar selalu mencuci tangan, selalu jaga jarak dan hindari kerumunan orang,” ucap Babinsa Kelurahan Enok Serma Boy R Sitompul.
Sebagai Aparat sudah seharusnya hal ini kami lakukan, karena ini merupakan wujud perhatian dan kepedulian kepada warga serta untuk membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid 19.
Kegiatan pembagian Masker dipimpin langsung oleh Polsek Enok.
Ditambahkan Serma Boy R Sitompul bahwa pembagian masker ini merupakan salah satu wujud nyata kepedulian Pemerintah, TNI dan Polri terhadap masyarakat dalam rangka mencegah penyebaran virus Corona di Enok.
"Kami berharap Dengan adanya pembagian masker ini paling tidak kita sudah berupaya untuk bersama sama mencegah penyebaran virus Corona,”harapnya. (*)


Berita Lainnya
Kades Pelambaian Kembali Diaktifkan Usai Jalani Hukuman, Korban Penipuan Pertanyakan Keputusan Bupati
Setetes Darah untuk Kemanusiaan: Polres Pelalawan Gelar Aksi Donor Darah Semarakkan HUT Polairud ke-75
Satpolairud Polres Inhil Gelar Donor Darah Bersama Instansi Maritim Sambut HUT ke-75 Polairud Tahun 2025
Babinsa Koramil 09/Kemuning; Makan Bergizi Gratis untuk Meningkatkan Kualitas Gizi Anak Sekolah
Babinsa 'Blusukan' di Kampung Pancasila: Sentuhan Humanis Sertu Ichlas Manalu Curi Perhatian Warga
Patroli Tapal Batas: Babinsa Serka N. Sipayung Pastikan Wilayah Kempas Bebas Api dan Asap
Kades Pelambaian Kembali Diaktifkan Usai Jalani Hukuman, Korban Penipuan Pertanyakan Keputusan Bupati
Setetes Darah untuk Kemanusiaan: Polres Pelalawan Gelar Aksi Donor Darah Semarakkan HUT Polairud ke-75
Satpolairud Polres Inhil Gelar Donor Darah Bersama Instansi Maritim Sambut HUT ke-75 Polairud Tahun 2025
Babinsa Koramil 09/Kemuning; Makan Bergizi Gratis untuk Meningkatkan Kualitas Gizi Anak Sekolah
Babinsa 'Blusukan' di Kampung Pancasila: Sentuhan Humanis Sertu Ichlas Manalu Curi Perhatian Warga
Patroli Tapal Batas: Babinsa Serka N. Sipayung Pastikan Wilayah Kempas Bebas Api dan Asap