Pilihan
Tragis..! Tabrakan Maut di Jalan Tanjung Harapan Tembilahan, 1 Orang Meninggal Dunia
TEMBILAHAN - Musibah kecelakaan lalu lintas kembali terjadi Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) kali ini tepatnya di ruas Jalan Tanjung Harapan dekat Lorong Tanjung Jati, Kecamatan Tembilahan yang mengakibatkan satu orang pengendara menghembuskan napas terakhirnya, Selasa (10/04/18), sekira pukul 02.30 wib.
Berdasarkan data yang dihimpun, kecelakaan tersebut terjadi antara sepeda Motor Honda Vario Techno dengan nomor polisi (nopol) BM 2032 GZ yang dikendarai oleh BD (Inisial,red) laki-laki (34) yang beralamatkan di jalan Tanjung Harapan, Lorong Tanjung Jati, Kecamatan Tembilahan dengan sepeda Motor Yamaha Jupiter Mx nopol BM 4662 GK yang dikendarai oleh PR (Inisial,red) Laki-laki (13), yang beralamatkan di jalan Pekan Arba, Lorong Rindang bertuah Kecamatan Tembilahan yang berbocengan dengan SE (Inisial,red), laki-laki (20) seorang warga Jalan Tanjung Harapan, Lorong Iriah Kecamatan Tembilahan.
Paur Humas Polres Inhil, Heriman Putra menuturkan bermula saat Sepeda Motor Honda Vario Techno Nopol BM 2032 GZ yang dikendarai oleh BD bergerak dari arah jalan Baharudin yusuf menuju ke jalan Tanjung Harapan, sesampainya di jalan Tanjung Harapan tepatnya dekat Lorong Tanjung Jati, ia berbelok ke arah sebelah kanan jalan dan ketika berada di jalur sebelah kanan tersebut kemudian datang dari arah belakangnya sebuah Sepeda Motor Yamaha Mx Nopol BM 4662 GK yang dikendarai oleh PR berboncengan dengan SE, karena jarak antara kedua sepeda motor sudah dekat dari arah bersamaan tabrakan pun tidak dapat dihindari lagi.
"Akibat dari peristiwa tersebut, dua pengendara menderita luka parah, dan satu orang pengendara yaitu BD meninggal dunia saat di rujuk ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Puri Husada Tembilahan," ungkap Paur Humas Polres Inhil
Sementara itu, 2 orang korban, PR mengalami luka dibagian kening sebelah kanan, luka lebam dibagian mata sebelah kanan dan SE, mengalami luka lecet dibagian kening luka lecet dibagian muka sebelah kanan dan lecet dibagian punggung belakang kemudian.
Laporan : Reksi Malaguna


Berita Lainnya
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat