Anggota Koramil 06/Kateman Lakukan Persiapan Pengolahan Lahan Hanpangan


Loading...

KATEMAN, Medialokal.co - Sebagai upaya memperkuat ketahanan pangan di wilayah binaan Koramil 06/Kateman Kodim 0314/Inhil, personil Koramil 06/Kateman melaksanakan penyiapan demplot ketahanan pangan di kelurahan Tagaraja Sungai Guntung, Minggu (01/11/2020).

Hal ini juga dilakukan guna membantu pemerintah dalam menguatkan ketahanan pangan di kabupaten Inhil, khususnya kecamatan Kateman. Apalagi dalam suasana pandemi Covid-19 ini upaya tersebut dinilai sangat membantu kelurahan Tagaraja menjadi daerah yang bagus untuk mewujudkan wilayah ketahanan pangan.

"Kegiatan yang dilakukan pagi ini adalah penyiapan akar, kayu, dan ranting yang kita bakar dengan pengawasan. Ke depan, demplot ini semoga dapat meringankan beban masyarakat di suasana pandemi Covid-19 seperti sekarang ini," ungkap Kapten Inf Iwan Andoko selaku Danramil 06/Kateman.

Kelurahan Tagaraja  merupakan sasaran yang tepat untuk dijadikan wilayah demplot tanaman pangan. Hal ini disebabkan lokasi  tersebut subur dengan sistem irigasinya dapat diolah dengan baik.

Loading...

"Dengan adanya demplot ini bisa juga menjadikan wilayah ini sebagai penghasil tanaman ketahanan pangan yang melimpah," tutupnya. 






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]