Babinsa Koramil 03/Tempuling Kodim 0314/Inhil Bersama Masyarakat Bangun Kanal Blocking


Loading...

TEMPULING, Medialokal.co - Sebagai salah satu upaya mencegah terjadinya kebakaran Lahan dan Hutan, Babinsa Koramil 03/Tempuling Serka Nuryadi dan masyarakat Parit 11 Desa Teluk Kiambang Kecamatan Tempuling tampak antusias bergotong royong membuat kanal blocking, Rabu(11/11/2020).

Pembuatan kanal blocking ini sangat bermanfaat, untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran lahan, baik lahan pertanian maupun lahan perkebunan.

Pada kesempatan tersebut Babinsa Koramil 03/Tpl Serka Nuryadi menjelaskan bahwa kanal blocking bukanlah kanalisasi atau dua hal yang berbeda. Tujuan kanal blocking adalah memelihara air sehingga lahan gambut itu tetap basah dan mencegah meluasnya kebakaran.

Dalam upaya pencehagan kebakaran lahan dan hutan lebih efektif karena sumber air mudah didapat dan tidak jauh dari jangkauan, yang mana gerakan satuan penugasan apabila terjadi kebakaran lahan dan hutan dapat efektif dan praktis secara cepat melakukan pemadamanya dengan tidak membuang-buang waktu terlalu lama,"jelasnya. (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]