Penegakan di Pasar Masih Jadi Pilihan Koramil 03/Tempuling dan Satgas Jaring Pelanggar Prokes


Loading...

TEMPULING, Medialokal.co - Operasi Yustisi penegakan disiplin protokol kesehatan pencegahan penyebaran virus corona masih intensif digelar Koramil 03/Tempuling Kodim 0314/Inhil dan Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kecamatan Tempuling.

Hari ini tim Satgas Covid-19 dari Koramil 03/Tempuling, Polsek Tempuling, Satpol PP menggelar operasi Gaplin di Pasar Kelurahan Sungai Salak Kecamatan Tempuling Kabupaten Inhil, Sabtu(12/12/2020).

Babinsa Koramil 03/Tpl Serma Samsul Azman menjelaskan, kegiatan operasi Gaplin tersebut sebagai implementasi Inpres nomor 6 tahun 2020 tentang penerapan disiplin dan penegakan Prokes.

Dimana bagi warga yang diketahui dan terjaring operasi gaplin karena melanggar Prokes pencegahan penyebaran covid-19 langsung ditindak.

Loading...

"Penindakan itu berupa teguran lisan dan peringatan tertulis. Warga pelanggar tidak boleh mengulangi pelanggaran serupa dengan tidak memakai masker, tidak menjaga jarak, dan tidak mencuci tangan (3M)," kata Serma Samsul Azman.

Dijelaskan Serma Samsul Azman, selain melakukan penindakan bagi warga pelanggar Prokes covid-19, tim Satgas Covid-19 juga melakukan sosialisasi dan edukasi terhadap warga agar memahami pentingnya melaksanakan Prokes.

Dimana hingga sekarang ini pandemi covid-19 belum selesai sehingga masyarakat diminta untuk tetap waspada dan hati-hati.

Namun sebagian masyarakat sudah mulai beranggapan Pandemi covid-19 sudah tidak ada.

"Anggapan itu salah dan selalu ditegaskan tim Satgas covid-19 kepada masyarakat kalau Pandemi covid-19 belum selesai dan masih terus menyebar sekarang ini," ucap Babinsa.

Oleh karena itu, tambah Samsul Azman, tim Satgas covid-19 yang tediri dari TNI-Polri, Satpol PP, Aparat Desa/Kel, Dishub, dan Tim Kesehatan akan terus melakukan operasi Gaplin di semua tempat di wilayah Koramil 03/Tpl.

Terutama di tempat-tempat yang biasanya banyak dikunjungi warga seperti warung, pasar, pertokoan, dan sebagainya.

"Yang pasti, warga diminta tetap memakai masker untuk menghindari penularan virus corona yang cukup membahayakan bagi kesehatan masyarakat sendiri," tutur Serma Samsul Azman. (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]