Serda A Sidik Bantu Penyaluran BPNT Tahap 10 di Desa Kuala Sebatu


Loading...

BATANG TUAKA, Medialokal.co - Babinsa Koramil 12/Batang Tuaka Kodim 0314/Inhil, Serda Ahmad Sidik melaksanakan pendampingan penyaluran BPNT tahap 10 di Desa Kuala Sebatu, kecamatan Batang Tuaka, kabupaten Inhil, Senin (14/12/2020).

Penyaluran dilakukan di Jalan Pelabuhan Parit 5 Dusun Naga Belingkar dengan dihadiri Koordinator Tenaga Kesejahteraan Sosial Batang Tuaka saudara Bapadal, Pendamping PKH saudara Mahmud, Bhabinkamtibmas Desa Kuala Sebatu Bripka Bayu H.S, Agen Brilink, beserta para penerima KPM BPNT dan PKH Desa Kuala Sebatu berjumlah 115 KPM.

Serda A Sidik mengatakan, BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) tersebut bersumber dari Dana APBN yang mana penyaluran tersebut akan di awasi oleh Babinsa yang mana BPNT merupakan peralihan yang sebelumnya adalah Bansos Rastra yang mana masyarakat yang mendapatkannya adalah masyarakat yang sudah terdata pada KPM (Keluarga Penerima Manfaat).

"Kita melakukan penyaluran BPNT bersama pihak Koordinator Kecamatan untuk masyarakat yang terdaftar dalam KPM (Keluarga Penerima Manfaat)," ujarnya.

Loading...

Lanjutnya, dalam hal ini Babinsa berperan melaksanakan Pengawalan dan Pengamanan dalam Penyaluran BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai).






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]