Jaga Keamanan Wilayah, Babinsa Koramil 03/Tempuling Komsos Bersama Kades dan Masyarakat


Loading...

KEMPAS, Medialokal.co - Komunikasi Sosial (Komsos) adalah bagian dari metode Pembinaan Teritorial (Binter) yang merupakan tugas pokok Babinsa sebagai pelaksana Binter, baik dengan sesama aparat di lapangan maupun dengan masyarakat dalam rangka memantapkan Kemanunggalan TNI-Rakyat. 

Seperti yang dilakukan oleh Babinsa Koramil 03/Tempuling Kodim 0314/Inhil Serma Damrianto bersama Kepala Desa Bayas Jaya dan komponen masyarakat yang melaksanakan Komsos di Dusun 2 Desa Bayas Jaya Kecamatan Kempas Kabupaten Inhil, Minggu (28/03/2021).

Babinsa Serma Damrianto mengatakan, dalam Komsos tersebut di samping dalam rangka bersilaturahmi  juga membicarakan situasi keamanan dimana sebelumnya telah terjadi tindak kejahatan di Desa Bayas Jaya, “Disamping dalam bersilaturrahmi dengan pihak Desa kegiatan komsos ini juga membicarakan terkait keamanan desa dimana semalam 27 Maret 2021 telah terjadi tindak kejahatan yaitu pemerkosaan serta pembunuhan yang kepada ibu berinisial S (45) di Lorong pustu ini”, Ucap Babinsa.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Desa juga menyampaikan Desa Bayas Jaya harus lebih meningkatkan keamanannya,  dengan adanya kekompakan dan sinergitas 3 pilar yang senantiasa berkoordinasi dalam melaksanakan pemantauan keamanan, saat ini sangat penting untuk 3 pilar selalu melaksanakan patroli dan menguingatkan warga untuk senantiasa menjaga keamanan.

Loading...






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]