Siak

Babinsa Kodim 0303/Bengkalis Ikuti Pelatihan Tracking Covid-19 di Dinas Kesehatan Kabupaten Siak


Loading...

Siak Sri Indrapura - Babinsa Kodim 0303/Bengkalis ikuti pelatihan Tracking Covid-19 dalam rangka pelaksanaan penanganan Operasi Covid -19 dan PPKM Skala Mikro yang digelar di Aula Gedung Farmasi Dinas Kesehatan Kab. Siak Komplek Perkantoran Sungai Betung Kelurahan Kampung Tempat Kecamatan Siak Kabupaten Siak,Senin (26/04/2021). 

Pelatihan Tracking Covid -19 bagi Babinsa Kodim 0303/Bengkalis di wilayah Kabupaten Siak bertujuan mendukung penelusuran kontak erat kasus positif Covid-19 yang berada di wilayah binaan.

Babinsa diajarkan untuk bisa mengidentifikasi dini warga yang terkena positif Covid-19.

Dandim 0303/Bengkalis melalui Danramil 03/Siak Mayor Inf Suratno, menyampaikan bahwa pelatihan Tracking Covid-19 ini dalam rangka membantu pelacakan kontak erat kasus positif covid-19 di wilayah Kabupaten Siak dalam upaya pengendalian penularan Covid-19.

Loading...

Dalam pelaksanaannya dilapangan Babinsa bersinergi bersama Bhabinkamtibmas, Puskesmas dan instansi Kecamatan, Kelurahan, tokoh masyarakat, tokoh agama yang ada di wilayah binaan.






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]