Pilihan
DPRD Inhil Pinta Disdik Tak Lepas Tangan Soal Penyebaran KIP yang Tidak Tepat Sasaran
TEMBILAHAN - Menanggapi komentar Kepala Dinas Pendidikan beberapa waktu lalu terkait tidak tepat sasarannya penyebaran Kartu Indonesia Pintar (KIP), Dewan Inhil minta Dinas Pendidikan tidak lepas tangan.
Meskipun untuk penerimanya bukan dibawah wewenang Dinas Pendidikan, namun dinas juga harus ambil bagian jika penyebarannya tidak tepat sasaran.
"Seharusnya dinas jangan lepas tanggung jawab dengan berkata bukan dinas yang menentukan siapa yang berhak dapat dan tidak," cetus Sekretaris Komisi IV DPRD Inhil, Herwanissitas.
Sementara itu, sebelumnya Kepala Dinas Pendidikan Inhil, Rudyansah pun membenarkan terkait tidak tepat sasarannya pembagian KIP.
"Kalau soal tidak tepat sasaran memang kita akui, karena ada keluhan dari sekolah yang menyayangkan penerimanya ada dari golongan mampu, cuman kalau anak pejabat eselon yang menerima, rasanya tidak mungkin," ujar Rudyansah.
Meskipun mengetahui penyebarannya tidak tepat sasaran, namun dikatakannya, Dinas Pendidikan tidak dapat berbuat banyak, karena untuk penerima KIP bukan Dinas Pendidikan yang menentukan.
"Siapa yang menerima bukan kami yang menentukan," pungkasnya.(*)
Sumber : GoRiau.com


Berita Lainnya
Setetes Darah untuk Kemanusiaan: Polres Pelalawan Gelar Aksi Donor Darah Semarakkan HUT Polairud ke-75
Satpolairud Polres Inhil Gelar Donor Darah Bersama Instansi Maritim Sambut HUT ke-75 Polairud Tahun 2025
Babinsa Koramil 09/Kemuning; Makan Bergizi Gratis untuk Meningkatkan Kualitas Gizi Anak Sekolah
Babinsa 'Blusukan' di Kampung Pancasila: Sentuhan Humanis Sertu Ichlas Manalu Curi Perhatian Warga
Patroli Tapal Batas: Babinsa Serka N. Sipayung Pastikan Wilayah Kempas Bebas Api dan Asap
Koramil 04/Kuindra Terus Lakukan Patroli Tapal Batas untuk Keamanan
Setetes Darah untuk Kemanusiaan: Polres Pelalawan Gelar Aksi Donor Darah Semarakkan HUT Polairud ke-75
Satpolairud Polres Inhil Gelar Donor Darah Bersama Instansi Maritim Sambut HUT ke-75 Polairud Tahun 2025
Babinsa Koramil 09/Kemuning; Makan Bergizi Gratis untuk Meningkatkan Kualitas Gizi Anak Sekolah
Babinsa 'Blusukan' di Kampung Pancasila: Sentuhan Humanis Sertu Ichlas Manalu Curi Perhatian Warga
Patroli Tapal Batas: Babinsa Serka N. Sipayung Pastikan Wilayah Kempas Bebas Api dan Asap
Koramil 04/Kuindra Terus Lakukan Patroli Tapal Batas untuk Keamanan