Dukung Program Ketahan Pangan, Babinsa 03/Tempuling Lakukan Penyemaian Benih Padi


Loading...

KEMPAS, Medialokal.co - Babinsa Koramil 03/Tempuling Kodim 0314/Inhil Serma Damrianto melaksanakan pendampingan pertanian dalam rangka tabur bibit padi di lahan Demplot Karya Nyata milik Bapak Tedi Susilo anggota Kelompok Tani Makmur Kelurahan Kempas Jaya Kecamatan Kempas Kabupaten Inhil, Senin (24/05/21).

Tempat persemaian bibit padi dan pemilihan bibit merupakan termasuk hal penting dalam pertanian. Beberapa faktor yang mempengaruhi pertumbuhan tanaman terletak pada persemaian yang dipersiapkan yaitu jenis tanaman serta varitas tanaman yang tentu harus unggul dan bagus untuk ditanam.

Terutama pada budidaya padi varietas yang unggul tahan terhadap hama dan penyakit, jika tanaman yang di tanam terserang penyakit biasanya dilakukan penyulaman, sangat dibutuhkan guna untuk mencapai hasil yang optimal.

Serma Damrianto mengatakan "Upaya yang dilakukan ini untuk meningkatkan kesejahteraan petani agar program pemerintah tentang ketahanan pangan dapat tercapai sesuai sasaran. Selain melakukan pengecekan persemaian dan pemeliharaan secara intensif, saya sebagai insan teritorial akan selalu siap dan selalu membaur. (*)

Loading...






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]