Pilihan
Bosda Akhir 2024 Masih Tunda Bayar, Banyak Kepsek Dikejar Vendor!
Marto Saputra Siap Ditempatkan Dimana Saja!
Pekanbaru Mudahkan Warga Urus PBG, Wako Resmikan Sip Aman
DPP SPKN Nilai Kejati Riau Belum Respon Positif
DPP SPKN Apresiasi Polda Riau Tindak Lanjuti SPPD dan Mamin di DPRD Riau
Warga Kelurahan Pasar Baru Gelar Syukuran Bersama Atas Pembangunan Jalan DI Panjaitan
Tanjungbalai, Medialokal.co - Sebagai wujud syukur atas pembangunan jalan DI Panjaitan di Kota Tanjungbalai, masyarakat Kelurahan Pasar Baru bersama Pemerintah Kecamatan Sei Tualang Raso menggelar acara syukuran yang dihadiri langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Tanjungbalai H Waris Thalib.
Acara syukuran dilaksanakan di halaman rumah salah satu rumah warga setempat, Jumat (26/11/2021) malam.
Syukuran dilakukan sebagai bentuk terima kasih masyarakat terhadap perhatian campur tangan Pemerintah Kota (Pemkot) Tanjungbalai, khususnya andil Plt Wali Kota dan kerja keras aktivis kepemudaan dan tokoh masyarakat di Tanjungbalai bersama Pemerintah Provinsi Sumut (Pemprovsu) dan DPRD Sumatera Utara (Sumut) yang telah mempercepat eksekusi program realisasi pembangunan jalan provinsi tersebut.
"Terima kasih atas acara syukuran yang digelar oleh masyarakat dan Pemerintah Kecamatan Sei Tualang Raso malam ini. Ini memang satu hal yang perlu kita syukuri. Alhamdulillah, pembangunan ini merupakan hasil dari doa seluruh masyarakat yang selama ini sering mengeluh atas kondisi jalan yang rusak, dan permintaan pembangunan, alhamdulillah sudah terwujud," kata Plt Wali Kota Tanjungbalai, Waris Thalib dalam membuka sambutannya.
Plt Wali Kota Tanjungbalai juga berpesan bahwa jalan yang dibangun adalah simbol dari semangat kebersamaan masyarakat dan wujud kolaborasi pemerintah.
Mengingat jalan tersebut memang sudah lama rusak selama tujuh tahun lamanya dan tidak dibangun. Plt Wali Kota mengingatkan agar pembangunan juga diiringi dengan inisiatif dari masyarakat untuk selalu menjaga dan merawat fasilitas publik itu.
Rasa terima kasih pun disampaikan oleh Fahri, salah satu Tokoh Masyarakat setempat, atas terkabulnya keinginan warga Pasar Baru dan Muara Sentosa atas mulusnya jalan Di Panjaitan.
Fahri berterima kasih kepada Plt Walikota Tanjungbalai atas perjuangannya dalam melakukan upaya ke provinsi untuk percepatan infrastruktur jalan di Panjaitan tersebut.
"Bersyukur kami kepada Allah SWT dan kami memberikan apresiasi kepada bapak Waris karena kami tahu, beliau punya andil dalam proses percepatan pembangunan jalan kami. Di mana jalanan ini sudah mulus.
Kami berterima kasih juga kepada juga kepada Pemerintah Provinsi dan Anggota DPRD Sumut Dapil III atas realisasi perbaikan jalan ini," jelas Fahri secara singkat, selaku salah satu tokoh masyarakat mewakili warga Kelurahan Pasar Pasar Baru.
Acara ditutup dengan Tausiyah oleh Al Ustadz H Muhammad Yunus.
Dalam kegiatan dihadiri Plt Camat Sei Tualang Raso Gando Tuah, Ketua BAZNAS Tanjungbalai Mhd Yunus, Tokoh Masyarakat Fahri dan masyarakat sekitar.
Laporan : Maulana Juang Harahap SH


Berita Lainnya
Konflik Sawit di Inhu, 1.500 Petani Minta KSO PT TDE Dihentikan
Polda Riau Bangun dan Renovasi 26 Jembatan untuk Keselamatan dan Akses Pendidikan
Babinsa Serka Yadi Yanto: Kami Siap Dukung Kegiatan MBG
Patroli Tapal Batas: Upaya Koramil 07/Reteh Cegah Karhutla
Babinsa Koramil 07/Reteh Rutin Lakukan Komsos di Desa Sangsi Undan
SERTU WISNU HADIR, MUSRENBANG KELURAHAN TEMPULING TAHUN 2027 GARAP RENCANA PEMBANGUNAN
Konflik Sawit di Inhu, 1.500 Petani Minta KSO PT TDE Dihentikan
Polda Riau Bangun dan Renovasi 26 Jembatan untuk Keselamatan dan Akses Pendidikan
Babinsa Serka Yadi Yanto: Kami Siap Dukung Kegiatan MBG
Patroli Tapal Batas: Upaya Koramil 07/Reteh Cegah Karhutla
Babinsa Koramil 07/Reteh Rutin Lakukan Komsos di Desa Sangsi Undan
SERTU WISNU HADIR, MUSRENBANG KELURAHAN TEMPULING TAHUN 2027 GARAP RENCANA PEMBANGUNAN