Jangan Panik! Dalam Keadaan Darurat Penumpang pun Bisa Mendaratkan Pesawat Terbang


Loading...

MEDIALOKAL.CO - Saat ini kisruh seputar penerbangan di Indonesia semakin hangat diperbincangkan oleh masyarakat Indonesia. Kehebohan ini timbul setelah peristiwa jatuhnya pesawat Lion Air JT610 di Tanjung Karawang, Jawa Barat pada Senin 29 Oktober 2018 pagi.

Hal ini tentu membuat para masyarakat menjadi khawatir untuk pergi ke luar kota bahkan ke luar negri. Ratusan penumpang beserta awak pesawat menjadi korban dari kecelakaan tragis ini.

Awalnya perjalanan pesawat dari Bandara Internasional Soekarno Hatta ini berjalan dengan lancar sebagaimana mestinya. Setelah 13 menit take-off, pesawat tiba-tiba hilang kontak dengan menara pengawas dan jatuh di wilayah Tanjung Karawang.

Penyebab jatuhnya pesawat ini pun masih menjadi misteri. Belum ada alasan yang jelas mengapa burung besi ini bisa terjatuh dalam waktu singkat. Gangguan teknis pesawat, maupun faktor human error bisa menyumbang terjadinya kecelakaan ini.

Loading...

Sebagai seorang penumpang awam yang tidak mengerti prosedur aviasi, tentu akan sangat menakutkan jika sewaktu-waktu pesawat yang Anda tumpangi mengalami masalah di udara. Namun, dalam kondisi darurat para penumpang sebenarnya bisa mendaratkan pesawat dengan bantuan Air Traffic Controller (ATC).

Youtuber sekaligus seorang kapten senior di salah satu penerbangan swasta, Vincent Raditya menyatakan bahwa sebuah pesawat terbang bisa diterbangkan oleh penumpang awam dalam kondisi darurat.

Tentunya pernyataan tersebut bukanlah sebuah omong kosong. Ia bahkan memberikan gambaran tersebut melalui sebuah simulator Airbus A320 yang merupakan pesawat sehari-harinya.

Kapten Vincent mengatakan bahwa di dalam kokpit pesawat memang tersedia dua tempat duduk yang digunakan oleh pilot dan juga first officer/co-pilot. Meski demikian, pesawat bisa diterbangkan dengan hanya satu orang di dalamnya.

Dalam video Youtube yang diunggah oleh pembalap nasional, Fitra Eri, ia berkolaborasi dengan Kapten Vincent. Dalam kesempatan tersebut ia menggambarkan sebuah situasi darurat dimana kedua pilot pingsan dan tidak bisa melanjutkan tugasnya.

"Pesawat itu memiliki sistem otomatis yang disebut dengan autopilot. Para penumpang bisa mendengarkan arahan yang diberikan oleh ATC, setelah tombol autopilot tersebut menyala, maka pesawat akan mendarat dengan sendirinya," tutur Kapten Vincent dalam video yang diunggahnya.

Kapten Vincent pun lantas memberikan arahan kepada Fitra Eri dalam tugasnya mendaratkan pesawat di landasan terdekat. Dan ternyata benar, dengan arahan yang tepat seorang penumpang awam pun bisa mendaratkan pesawat terbang dengan sempurna.

Jadi bagi Anda yang suka bepergian baik ke luar kota maupun luar negeri, diharapkan tidak terlalu takut untuk naik pesawat setelah kejadian jatuhnya Lion Air JT610. Mungkin beberapa masalah seperti masalah teknis dan human error yang menyebabkan pesawat tersebut terjatuh.

 

(okezone.com)

 






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]