Pilihan
Kakek Sebatang Kara Ditemukan Tewas
MEDIALOKAL.CO - Warga Kelurahan Sidomulyo, Kabupaten Tuban, Jawa Timur digegerkan dengan penemuan mayat Abdullah Salim Tartak warga setempat tewas dalam rumahnya.
Saat ditemukan kondisi korban sudah meninggal dunia dengan posisi duduk di lantai dan kepala tersandarkan di kursi bambu dekat tempat tidurnya.
"Dia temukan dengan kondisi mayat yang sudah melepuh dan mengeluarkan bau busuk," ujar AKP Subagyo, Kapolsek Tuban Kota.
Warga yang datang karena penasaran ingin melihat lebih dekat, terpaksa menutup hidungnya menggunakan masker atau baju mereka lantaran bau busuk yang menyengat.
Polisi bersama tim medis yang datang ke tempat kejadian perkara langsung melakukan olah tempat kejadian perkara dan melakukan identifikasi dari luar.
"Menurut tim medis, korban diperkirakan telah meninggal dunia antara lima sampai enam hari yang lalu," sambung AKP Subagyo.
Setelah dilakukan pemeriksaan oleh tim identifikasi Polres Tuban, mayat kakek berusia 60 tahun ini langsung dievakuasi.
Mayat dibungkus menggunakan terpal plastik, agar tidak mengeluarkan bau busuk. Hingga kini pihak kepolisian masih mendalami dan memeriksa sejumlah saksi, untuk mengetahui penyebab passti kematian korban. serta menunggu hasil autopsi dari pihak RSUD setempat. (jpnn.com)


Berita Lainnya
Antispasi Kerawanan Kamtibmas, Polsek Enok Laksanakan KRYD di Wilkum Polsek Enok
Tingkatkan Keamanan, Babinsa Koramil 04/Kdr Bersama Warga Patroli Tapal Batas
Babinsa Koramil 09/Kmg Berikan MBG Guna Tingkatkan Partisipasi Masyarakat
Sinergi Babinsa dan Warga: Karya Tunas Jaya Bebas Api, Tapal Batas Terjaga
Komsos Sebagai Wadah Silaturahmi dan Kepedulian Kepada Warga Bersama Babinsa Praka M. Adzan Niko
Kerjasama Terus Dilakukan Babinsa Koramil 07/Reteh Bersama Warga Dalam Kegiatan Pengawasan
Antispasi Kerawanan Kamtibmas, Polsek Enok Laksanakan KRYD di Wilkum Polsek Enok
Tingkatkan Keamanan, Babinsa Koramil 04/Kdr Bersama Warga Patroli Tapal Batas
Babinsa Koramil 09/Kmg Berikan MBG Guna Tingkatkan Partisipasi Masyarakat
Sinergi Babinsa dan Warga: Karya Tunas Jaya Bebas Api, Tapal Batas Terjaga
Komsos Sebagai Wadah Silaturahmi dan Kepedulian Kepada Warga Bersama Babinsa Praka M. Adzan Niko
Kerjasama Terus Dilakukan Babinsa Koramil 07/Reteh Bersama Warga Dalam Kegiatan Pengawasan