Pilihan
Bosda Akhir 2024 Masih Tunda Bayar, Banyak Kepsek Dikejar Vendor!
Marto Saputra Siap Ditempatkan Dimana Saja!
Pekanbaru Mudahkan Warga Urus PBG, Wako Resmikan Sip Aman
DPP SPKN Nilai Kejati Riau Belum Respon Positif
DPP SPKN Apresiasi Polda Riau Tindak Lanjuti SPPD dan Mamin di DPRD Riau
Kapolres Rokan Hilir Cek Kesiapan Peralatan Taktis Antisipasi Banjir
ROHIL.MEDIALOKAL.CO - Menghadapi potensi bencana banjir yang rawan terjadi pada musim penghujan, Polres Rokan Hilir menggelar pengecekan kesiapan peralatan taktis dan personel. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Rohil AKBP Isa Imam Syahroni, pada Kamis (25/9/2025) sore di Lapangan Apel Mapolres Rohil, Jalan Lintas Riau-Sumut, Kelurahan Banjar XII, Kecamatan Tanah Putih.
Turut hadir para Kabag, Pejabat Utama (PJU), perwira, dan personel Polres Rokan Hilir.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres melakukan pemeriksaan terhadap sarana dan prasarana pendukung penanggulangan banjir, mulai dari kendaraan operasional, perlengkapan evakuasi, hingga peralatan keselamatan. Beberapa di antaranya meliputi 1 unit rapper boat, 1 unit minibus ambulance, 1 unit truk bak terbuka, 3 unit perahu kayak, 14 unit life jacket, 3 unit Self-Contained Breathing Apparatus (SCBA), 6 pelampung bulat, 15 field bed, dan 7 pasang sepatu boot.
Selain peralatan, kesiapan personel juga menjadi perhatian. Kapolres memastikan setiap anggota mampu mengoperasionalkan perlengkapan dengan baik serta siap siaga apabila terjadi bencana alam.
"Pengecekan ini adalah langkah awal untuk mengantisipasi potensi banjir di wilayah hukum Polres Rohil. Kami ingin memastikan seluruh sarana prasarana dalam keadaan siap pakai, dan personel mampu bergerak cepat untuk memberikan perlindungan dan pelayanan terbaik bagi masyarakat," tegas AKBP Isa Imam Syahroni.
Kegiatan ini, lanjut Kapolres, merupakan bentuk tanggung jawab Polri dalam menjaga keselamatan masyarakat, sekaligus meningkatkan kewaspadaan dan kesiapsiagaan menghadapi situasi darurat.
Acara berakhir dengan penegasan komitmen bahwa Polres Rokan Hilir selalu siap siaga menghadapi segala kemungkinan bencana, terutama banjir, demi keamanan dan keselamatan warga di daerah tersebut.(*)


Berita Lainnya
Konflik Sawit di Inhu, 1.500 Petani Minta KSO PT TDE Dihentikan
Polda Riau Bangun dan Renovasi 26 Jembatan untuk Keselamatan dan Akses Pendidikan
Babinsa Serka Yadi Yanto: Kami Siap Dukung Kegiatan MBG
Patroli Tapal Batas: Upaya Koramil 07/Reteh Cegah Karhutla
Babinsa Koramil 07/Reteh Rutin Lakukan Komsos di Desa Sangsi Undan
SERTU WISNU HADIR, MUSRENBANG KELURAHAN TEMPULING TAHUN 2027 GARAP RENCANA PEMBANGUNAN
Konflik Sawit di Inhu, 1.500 Petani Minta KSO PT TDE Dihentikan
Polda Riau Bangun dan Renovasi 26 Jembatan untuk Keselamatan dan Akses Pendidikan
Babinsa Serka Yadi Yanto: Kami Siap Dukung Kegiatan MBG
Patroli Tapal Batas: Upaya Koramil 07/Reteh Cegah Karhutla
Babinsa Koramil 07/Reteh Rutin Lakukan Komsos di Desa Sangsi Undan
SERTU WISNU HADIR, MUSRENBANG KELURAHAN TEMPULING TAHUN 2027 GARAP RENCANA PEMBANGUNAN