Pilihan
Bosda Akhir 2024 Masih Tunda Bayar, Banyak Kepsek Dikejar Vendor!
Marto Saputra Siap Ditempatkan Dimana Saja!
Pekanbaru Mudahkan Warga Urus PBG, Wako Resmikan Sip Aman
DPP SPKN Nilai Kejati Riau Belum Respon Positif
DPP SPKN Apresiasi Polda Riau Tindak Lanjuti SPPD dan Mamin di DPRD Riau
Bupati Hadiri dan Buka Kejurprov PBSI Riau 2017
TEMBILAHAN - Bupati Indragiri Hilir HM Wardan menghadiri sekaligus membuka secara resmi Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Riau Tahun 2017 di Gedung PSMTI Inhil, Senin (13/11/2017).
Dalam acara ini turut dihadiri oleh Ketua Umum PBSI Provinsi Riau beserta rombongan, Ketua Umum PBSI Kab.Inhil, Pengurus yang dilantik, serta undangan lainnya.
Eri Zulhendrizal selaku Ketua PBSI Provinsi Riau menyatakan mendukung serta mengucapkan terima kasih kepada panitia pelaksana yang telah mensukseskan Kejurprov PBSI Riau ini.
“Saya mendukung sepenuhnya dan mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya Kejurprov PBSI Riau” ujarnya.
Olahraga bulutangkis ialah olahraga yang paling digemari oleh masyarakat tanpa memandang usia. Dalam kejurprov ini diikuti oleh 200 peserta lebih dari berbagai kebupaten yang ada di Provinsi Riau dan pesertanya dipilih secara online.
Dalam sambutannya bupati Inhil HM Wardan mengucapkan selamat datang kepada seluruh kontingen atau peserta dari kabupaten/kota se Provinsi Riau dalam rangka Kejurprov 2017.
“Selamat datang kepada seluruh peserta atau kontingen yang hadir dari Kabupaten atau Kota se Provinsi Riau dalam rangka Kejurprov 2017 ini. Semoga kegiatan ini dapat terselenggara dengan baik, sukses, dan lancar” ujarnya.
Ia juga berharap akitivitas olahraga terutama bulutangkis dapat lebih meningkat dan lebih baik lagi untuk tahun kedepannya. Selain itu juga dengan terselenggaranya acara ini dapat melahirkan atlet atau pebulutangkis yang handal dan mumpuni.
“Saya berharap aktifitas olahraga terutama bulutangkis dapat lebih ditingkatkan lagi dan lebih baik lagi untuk kedepannya. Dan tentunya dengan penyelenggaraan ini akan mendapatkan atlet atau pebulutangkis yang handal dan mumpuni sehingga menjadi duta provinsi Riau ditingkat Nasional hingga Internasional” tambahnya.
Diakhir sambutannya bupati berpesan kepada para atlet agar disiplin dan berlatih dengan baik, sehingga provinsi Riau akan melahirkan atlet-atlet yang profesional dan juga mendapatkan hasil sebagaimana yang diharpkan semua.
Selain membuka Kejurprov PBSI bupati juga melantik pengurus PBSI Kab.Inhil masa Bhakti 2014-2019 yang diketuai oleh H. Jamaluddin Harisman. (Advetorial)


Berita Lainnya
Konflik Sawit di Inhu, 1.500 Petani Minta KSO PT TDE Dihentikan
Polda Riau Bangun dan Renovasi 26 Jembatan untuk Keselamatan dan Akses Pendidikan
Babinsa Serka Yadi Yanto: Kami Siap Dukung Kegiatan MBG
Patroli Tapal Batas: Upaya Koramil 07/Reteh Cegah Karhutla
Babinsa Koramil 07/Reteh Rutin Lakukan Komsos di Desa Sangsi Undan
SERTU WISNU HADIR, MUSRENBANG KELURAHAN TEMPULING TAHUN 2027 GARAP RENCANA PEMBANGUNAN
Konflik Sawit di Inhu, 1.500 Petani Minta KSO PT TDE Dihentikan
Polda Riau Bangun dan Renovasi 26 Jembatan untuk Keselamatan dan Akses Pendidikan
Babinsa Serka Yadi Yanto: Kami Siap Dukung Kegiatan MBG
Patroli Tapal Batas: Upaya Koramil 07/Reteh Cegah Karhutla
Babinsa Koramil 07/Reteh Rutin Lakukan Komsos di Desa Sangsi Undan
SERTU WISNU HADIR, MUSRENBANG KELURAHAN TEMPULING TAHUN 2027 GARAP RENCANA PEMBANGUNAN