Pilihan
Gelar Aksi Solidaritas, GMNI Cabang Pekanbaru Kutuk Pembangunan Bandara Kulon Progo
PEKANBARU - Sekitar 50 orang lebih Mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Cabang Pekanbaru, menggelar aksi damai solidaritas Kulon Progo. Aksi ini berkaitan dengan penolakan pembangunan New Yogyakarta International Airport (NYIA), atau yang lebih dikenal Bandara Kulon Progo.
Aksi diawali longmarch dari Pustaka Wilayah (Puswil) menuju Kantor Gubernur Riau (Gubri). Sejumlah perwakilan mahasiswa kemudian berorasi menyampaikan aspirasi. Aksi damai dilanjutkan ke depan Mapolda Riau.
Ketua GMNI Cabang Pekanbaru, Riski Ananda Pablo mengatakan, Seluruh cabang GMNI melakukan aksi yang sama atas penolakan Konflik Agraria yang terjadi di Indonesia semakin hari semakin banyak terjadi, hampir merata diberbagai daerah terjadi konflik antara masyarakat dan Perusahaan, atau antara masyarakat dengan pemerintah.
Reforma Agraria yang kita yakini bersama dapat menjadi solusi yang berpihak kepada petani juga tidak dapat dijalankan dengan baik oleh pemerintah, pemerintah yang sejak awal mendengungkan Reforma Agraria juga sampai saat ini hanya sampai pada pembagian sertifikat tanah, tidak sampai kepada penyelesaian-penyelesaian konflik yang terjadi ditengah-tengah masyarakat.
"Pembangunan New Bandara Internasional telah merampas ruang hidup masyarakat Kulonprogo yang dipaksa meninggalkan tanah kelahirannya demi kepentingan bandara, hal tersebut sangat betentangan dengan HAM,” ungkap Riski dalam orasinya.
Pihaknya mengutuk keras proyek pembangunan bandara tersebut. Menurutnya, proyek pembangunan bandara harus segera dihentikan.
"Kita mengutuk tindakan represif yang dilakukan aparat kepada petani dan aktivis yang mencoba mempertahankan hak mereka, hentikan segala aktivitas pembangunan New Yogyakarta International Airport (NYIA)," pungkasnya (Src)
Laporan : Supriono


Berita Lainnya
PDKB PLN UPT Padang Sukses Ganti Insulator Tension di SUTT 150 kV Kiliranjao–Teluk Kuantan II Tanpa Padam
Peringati Hari Sumpah Pemuda, PLN Pastikan Keandalan Sistem Transmisi di GITET Muara Enim
PLN ULTG Teluk Lembu Sukses Atasi Hotspot Wave Trap di GI Garuda Sakti, Jaga Keandalan Transmisi Sumatera
Semangat Sumpah Pemuda, PLN Pastikan Keandalan Sistem Listrik melalui Rekomisioning SLO Kubikel 20 kV di GI Dumai
PLN UP2B Sumbagteng Dorong Pengelolaan Sampah Berkelanjutan Lewat Sinergi Bank Sampah Pasie Nan Tigo
Berbagi Cahaya, Menumbuhkan Harapan: PLN Hadirkan Akses Listrik bagi 31 Rumah di Tapanuli Tengah dalam Semangat HLN ke-80
PDKB PLN UPT Padang Sukses Ganti Insulator Tension di SUTT 150 kV Kiliranjao–Teluk Kuantan II Tanpa Padam
Peringati Hari Sumpah Pemuda, PLN Pastikan Keandalan Sistem Transmisi di GITET Muara Enim
PLN ULTG Teluk Lembu Sukses Atasi Hotspot Wave Trap di GI Garuda Sakti, Jaga Keandalan Transmisi Sumatera
Semangat Sumpah Pemuda, PLN Pastikan Keandalan Sistem Listrik melalui Rekomisioning SLO Kubikel 20 kV di GI Dumai
PLN UP2B Sumbagteng Dorong Pengelolaan Sampah Berkelanjutan Lewat Sinergi Bank Sampah Pasie Nan Tigo
Berbagi Cahaya, Menumbuhkan Harapan: PLN Hadirkan Akses Listrik bagi 31 Rumah di Tapanuli Tengah dalam Semangat HLN ke-80