Pilihan
Resmi Tersangka, Vicky Prasetyo Akan Diperiksa Pekan Depan
MEDIALOKAL.CO - Komedian sekaligus presenter Vicky Prasetyo telah ditetapkan sebagai tersangka kasus penggerebekan terhadap mantan istrinya, Angel Lelga.
Kasat Reskrim Polrestro Jakarta Selatan Kompol Andi Sinjaya Ghalib Polres mengatakan, pemeriksaan terhadap Vicky Prasetyo akan dilakukan pekan depan.
"Minggu depan akan kami agendakan pemeriksaan atas pencemaran nama baik atau penghinaan yang diatur dalam UU ITE,” kata Kompol Andi Sinjaya Ghalib.
Diketahui, Vicky Prasetyo menggerebek rumah Angel Lelga pada November 2018 lalu. Kala itu, Angel Lelga masih berstatus istri Vicky Prasetyo.
 
Penggerebekan itu dilakukan Vicky lantaran ia curiga Angel Lelga memasukkan pria lain ke dalam rumah.
Insiden penggerebekan itu sempat viral lantaran Vicky membawa serta kru infotainment ke kediaman Angel Lelga.
Tak terima dengan perlakuan itu, Angel Lelga melaporkan Vicky Prasetyo ke Polres Jakarta Selatan.
Ia melaporkan Vicky atas tuduhan pencemaran nama baik dan perbuatan tidak menyenangkan.(*)
sumber : jpnn.com 
https://m.jpnn.com/news/resmi-tersangka-vicky-prasetyo-akan-diperiksa-pekan-depan
                                    

Berita Lainnya
Zainal Arifin Hussein: Dosen yang Berhati Peduli dengan Alam
dr. Dede Jumatri Tito, SpJP.,FIHA kembali praktek di RS 3M Plus, Berikut Jadwalnya
Panduan Lengkap Cara Daftar BPJS Kesehatan Mandiri
5 Tips Kredit Mobil Baru Agar Sesuai Kemampuan Finansial
Cara Cek Tagihan Dan Bayar PBB Online Kota Bekasi
Ribuan Bayi Baru Lahir di Indonesia Berisiko Alami Kelainan Darah Merah Bawaan
Zainal Arifin Hussein: Dosen yang Berhati Peduli dengan Alam
dr. Dede Jumatri Tito, SpJP.,FIHA kembali praktek di RS 3M Plus, Berikut Jadwalnya
Panduan Lengkap Cara Daftar BPJS Kesehatan Mandiri
5 Tips Kredit Mobil Baru Agar Sesuai Kemampuan Finansial
Cara Cek Tagihan Dan Bayar PBB Online Kota Bekasi
Ribuan Bayi Baru Lahir di Indonesia Berisiko Alami Kelainan Darah Merah Bawaan