Pilihan
Cegah Bahaya Laten Paham Komunis di Riau, PMII Gelar Diskusi Publik
PEKANBARU - Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Provinsi Riau menggelar diskusi Publik dengan mengusung tema " Bahaya Laten Paham Komunis" di Aula Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Pekanbaru yang beralamatkan di Jalan Arifin ahmad, Sabtu (27/01/2018).
Ali Junjung Daulay selaku Ketua Panita diskusi publik tersebut menuturkan bahwa tujuan dari kegiatan itu tidak lain dan tidak bukan ialah untuk mencegah beredar paham komunis serta untuk terciptanya negara yang aman dan damai.
Hadir juga sebagai pembicara dalam diskusi ini Suryadi, SH yang merupakan ketua Ikatan Dai Indonesia (Ikadi) Provinsi Riau, dalam materinya memaparkan bahwasanya paham komunisme yang ada pada sekarang ini tidak lagi bersifat manifest melainkan bersifat laten.

Foto : Tampak suasana kegiatan
"pergerakan komunis saat ini masih ada namun sangat tersembunyi, dan maksud bahaya laten paham komunisme saat ini bukanlah Partai Komunis Indonesia (PKI) melainkan pemahaman komunis yang dibawa melalui cara lain ataupun lembaga lain yang membawa paham komunis," ujarnya
Tidak hanya itu, ia juga menekankan bahwa komunisme ini takkan bisa tumbuh di Indonesia karena pancasila sudah paripurna sehingga akan terpental bila ingin memcoba merongrong.
"Isu komunisme ini muncul kembali disebabkan Pemerintahan Pusat yang lebih akrab pada negara cina dalam serikat ataupun kerjasama," paparnya.(Rilis)
Laporan : Supriono


Berita Lainnya
Rebutan Order Seragam Anak Baru, Kepsek SMK Negeri 3 Pekanbaru VS Komite Sekolah!
Jonni Charles Murid Pertama Asal SMA Negeri 11 Pekanbaru Diterima Kuliah di AS
Lantik PGRI Kecamatan Tembilahan Hulu, H. Fauzan: Pendidikan Jalan Menuju Kemajuan
Kepsek SMA Negeri 5 Pekanbaru Bangga Prestasi Rihadatul Asyifa di Ajang Internasional
SMA Negeri 5 Pekanbaru Panen Raya Bayam dan Pakcoy Hidroponik
Pramuka Kecamatan Pelangiran Beraksi, Tanam Pohon dan Bangun Karakter untuk Masa Depan yang Lebih Baik
Rebutan Order Seragam Anak Baru, Kepsek SMK Negeri 3 Pekanbaru VS Komite Sekolah!
Jonni Charles Murid Pertama Asal SMA Negeri 11 Pekanbaru Diterima Kuliah di AS
Lantik PGRI Kecamatan Tembilahan Hulu, H. Fauzan: Pendidikan Jalan Menuju Kemajuan
Kepsek SMA Negeri 5 Pekanbaru Bangga Prestasi Rihadatul Asyifa di Ajang Internasional
SMA Negeri 5 Pekanbaru Panen Raya Bayam dan Pakcoy Hidroponik
Pramuka Kecamatan Pelangiran Beraksi, Tanam Pohon dan Bangun Karakter untuk Masa Depan yang Lebih Baik