Pilihan
Kapolsek Tembilahan Hulu Bersama Personil dan Tim Gugas Gencar Lakukan Penyemprotan Disinfektan
TEMBILAHAN HULU, Medialokal.co - Polsek Tembilahan Hulu bersama Tim Gugus Tugas Kabupaten Inhil dan Gugus Tugas Kecamatan Tembilahan Hulu terus melakukan penyemprotan cairan disinfektan.
Kegiatan tersebut diselenggarakan untuk terus memutus mata rantai penyebaran sekaligus pencegahan Covid-29 di wilayah Kecamatan Tembilahan Hulu, Kamis (09/04/2020).
Penyemprotan yang dipimpin oleh Kapolsek Tembilahan Hulu AKP Rhino Handoyo, SH tersebut diikuti oleh Camat Tembilahan Hulu diwakili oleh Kasi Pmd Denny Sastryanto, Danramil 01/Tembilahan Kapten Inf Tarmizi, Lurah Tembilahan Hulu Edi, Staf Kecamatan dan Staf Kelurahan beserta para personil Kodim 0314/Inhil, Polsek Tembilahan Hulu, dan BPBD Inhil
Kapolsek Tembilahan Hulu, AKP Rhino Handoyo, SH. menyebutkan penyemprotan tersebut ditargetkan di rumah-rumah penduduk dan tempat-tempat keramaian hingga masuk ke dalam lorong-lorong di lingkungan Jalan Pelita Jaya dan Jalan Gerilya, Kelurahan Tembilahan Hulu.
"Kami mengajak masyarakat agar senantiasa mengikuti kebijakan pemerintah guna memutus Covid-19 agar masyarakat jangan dulu mudik dalam rangka Lebaran tahun ini. Dan juga mengingatkan masyarakat agar tidak bepergian keluar rumah jika tidak ada kepentingan yang mendesak," sebutnya.
AKP Rhino Handoyo SH menyebutkan, upaya yang dilakukan oleh Tim Gugas Covid-19 ini dapat mengantisipasi dan mencegah wabah Virus Covid-19 baik di lingkungan rumah penduduk dan tempat keramaian masyarakat Desa Pulau Palas.
"Kepada masing-masing masyarakat Tembilahan Hulu khususnya agar dapat selalu menjaga pola hidup sehat termasuk selalu mencuci tangan sesudah beraktivitas," tutupnya.


Berita Lainnya
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat