Babinsa Desa Kuala Lemang dan Anggota Pustu Bagi-bagikan Masker Gratis

KEMUNING, Medialokal.co - Saling peduli terhadap sesama ditunjukkan Babinsa Desa Kuala Lemang, Koramil 09/Kemuning bersama anggota Pustu dengan melakukan kegiatan pembagian masker gratis kepada masyarakat, Senin (11/05/2020).
Mereka membagikan masker ke masyarakat yang tidak memiliki masker. Pembagian masker tersebut dimaksud untuk memutus penyebaran Covid-19.
”Masyarakat desa rata-rata belum ada kesadaran untuk memakai masker. Mereka ke sawah juga tidak memakai masker. Padahal bersinggungan dengan petani lain. Maka adanya ini, kami berupaya mengajak mereka membiasakan diri keluar rumah mengenakan masker,” ujar Sertu M. Hatta
Selain membagikan masker, Babinsa sekaligus memberikan imbauan kepada masyarakat di wilayah binaannya agar selalu menggunakan masker. Kemudian mengajak pola hidup sehat dengan mencuci tangan setiap setelah beraktivitas.
Pembagian masker tersebut juga sekaligus untuk memberikan antisipasi perlindungan bagi pengendara yang sedang melintas di jalan.
”Maka kami tegaskan ke warga agar dengan kesadaran sendiri membentengi diri. Memberikan perlindungan dengan masker dan pola hidup sehat. Itu saja sudah cukup. Meski begitu mereka tak perlu panik,” paparnya. (*)
Berita Lainnya
Festival Wonderful Indonesia Crossborder Mendorong Kreativitas Meningkatkan Perekonomian
Babinsa Koramil 09/Kemuning dan Bhabinkamtibmas Komsos dengan Aparat Desa Kuala Keritang
Lebaran Kedua, TNI/Polri, Dishub, Satpol PP dan Diskes Lakukan Pemeriksaan di Pos Covid-19 Kerinci K
Muncul Spanduk yang Mendiskreditkan Bawaslu Kepulauan Riau
AKBP Dian Setyawan Serahkan Kunci Program Bedah Rumah di Tembilahan Hulu
Serda Novri Disiplinkan Protokol Kesehatan Di Pasar Tradisional Dayun
Rutin, Pelda Zulfahmi Lakukan Patroli Karhutla di Kebun Masyarakat
Komsos di Concong Dalam, Serda Adrion Imbau Warga Untuk Tetap Patuhi Protkes
Giat Pelaksanaan Ketahanan Pangan di Wilayah Koramil 09/Kemuning
Babinsa 07/Reteh dan Satgas Terkait Rutin Lakukan Patroli Karhutla di Kelurahan Madani
Bupati Inhil Letakkan Batu Pertama Pondok Tahfiz Hayatul Qur'an
Serda S. Tamba Babinsa Koramil 03/Siak Laksanakan Disiplin Protokol Kesehatan Di Gereja HKBP Lubuk D