Pilihan
Resmi, Said Syarifuddin Nahkodai HSNI Inhil
	
					TEMBILAHAN - H Said Syarifuddin,SE.,MM.,M,Sn terpilih secara aklamasi sebagai ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), pada Musyawarah Cabang Perdana (Muscab I) di Tembilahan, Kamis (22/03/18).
Tampak hadir Ketua HNSI Provinsi Riau Adrian dan beberapa pengurus serta diikuti oleh delegasi dari 20 Kecamatan yang ada di Inhil tersebut, berlangsung ceria ketika salah satu perwakilan Kecamatan membacakan dukungan untuk H. Said Syarifuddin.
Setelah pimpinan sidang mendengar dukungan tersebut, lalu menanyakan kepada H. Said Syarifuddin.
Menanggapi pertanyaan pimpinan sidang, "Demi kemaslahatan umat saya siap menjadi Ketua HNSI Inhil," Ujar Said Syarifuddin yang juga Sekretaris Daerah Inhil itu.
 
"Kami sangat berharap dengan hadirnya HNSI mampu Jembatani nelayan yang ada di Inhil untuk mensinergiskan program - program pemerintah mulai dari Pusat, provinsi hingga ke Inhil yang berimbas kepada kemakmuran dan Kesejahteraan para nelayan dan pelaku usahanya," tuturnya.
"Berdasarkan data dari Dinas Perikanan Inhil, bahwa terdapat 29 ribu nelayan yang ada di Inhil, maka ini perlu di perhatikan dan perlu ada wadah seperti HNSI sehingga bisa menjadi penyambung lidah memberikan informasi tentang program yang di buat pemerintah untuk para nelayan," pungkas Said Syarifuddin.
Kemudian Adrian selaku Ketua HNSI Riau yang juga Anggota dewan Propinsi Riau itu mengatakan, HNSI ini merupakan satu-satunya organisasi nelayan yang diakui oleh Kementrian Perikanan.
"Saya terpanggil mengurus organisasi ini karna untuk kemaslahatan umat, meski saya dapil Kampar namun hari ini saya buka saja milik masyarakat Kampar namun milik seluruh masyarakat Riau," ujar Adrian.(Advetorial)
                                    

Berita Lainnya
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat