Pilihan
SIAK
Kunci Memutuskan Mata Rantai Covid-19 dengan Cara Penegakan Disiplin Prokes
Siak Sri Indrapura -- Mencegah lebih baik daripada mengobati, pepatah ini mungkin sesuai dengan kondisi pandemi seperti sekarang ini. Dengan mematuhi protokol kesehatan bisa mencegah dan memutuskan penularan Covid-19.
Danramil 03/Siak Mayor Inf Suratno, berharap masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Hal ini untuk menghindari dari bahaya penularan dan penyebaran Covid-19.
"Masyarakat harus lebih disiplin mematuhi protokol kesehatan, sebab satu satunya jalan untuk terhindar dari virus Corona," tegasnya, saat memantau pelaksanaan operasi yustisi penegakan protokol kesehatan dijalan T. Buang Asmara Kampung Dalam Kecamatan Siak Kabupaten Siak, Sabtu (31/10/2020).
Dikatakan Mayor Inf Suratno, kesadaran masyarakat masih sangat rendah untuk menerapkan 3M dengan tidak mengenakan masker saat keluar rumah.
“Dengan razia ini kita berharap kesadaran masyarakat bisa tumbuh dan mematuhi 3M yang lagi digalakan yakni memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun,” imbuhnya.
Pada kegiatan tersebut, terdapat beberapa pengendara bermotor melanggar protokol kesehatan. "Kami telah menjaring 4 orang pengendara yang tidak memakai masker, kemudian diberi sanksi Baik Sangsi administrasi atau pernyataan dan sanksi membersihkan jalan dan sanksi lainnya," ujarnya.(*).


Berita Lainnya
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat