Pilihan
Siak
Asik Bermain Judi Togel, Pria di Minas Ini Diringkus Polisi
	
					SIAK - Seorang Pria beinisial AR (40) warga Kelurahan Minas jaya, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak telah diamankan oleh pihak Polsek Minas pasalnya, lantaran diduga telah menggelar perjudian Togel.
 
Kapolres Siak AKBP Gunar Rahadyanto SIK,MH , melalui PS.Kapolsek Minas AKP Simanungkalit menjelaskan, penangkapan dilakukan meindaklanjuti adanya laporan dari warga sekitar yang resah dengan perjudian tersebut. Tersangka ditangkap pada hari Minggu 24 Januari 2021 sekira pukul 13.00 Wib di Jl.Yos Sudarso km.27 Kelurahan Minas Jaya,Kecamatan Minas,Kabupaten Siak.
 
“Modusnya Pelaku mengikuti situs Judi online dengan nama Kapten MTO untuk melakukan penjualan nomor Togel,dan nomor yang dipesan kepada pelaku akan di rekap ke dalam Link situs Judi jenis Togel Kapten MTO tersebut ".terang AKP Simanungkalit Minggu 24 Januari 2021.
 
Dari penangkapan itu, polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti, diantaranya :
- 1 (satu)  Unit Handphone merek Vivo 1816 warna Hitam.
- 1 (satu) lembar buktu transfer uang pembelian nomor togel dari ATM Mandiri Milik Pelaku kepada nomor Rekening yang terdaftar di situs judi Online Kapten Mto atas nama ADE SAEPUDIN dengan nomor Rekening 1760001067642 bank Mandiri.
AKP Sumanungkalit  menegaskan, Polres Siak dan seluruh jajaran saat ini tengah gencar memerangi perjudian di Kabupaten Siak. Warga masyarakat diimbau untuk tidak menggelar perjudian dalam bentuk apapun.
 
“Kepada warga masyarakat, jika melihat ada praktik perjudian bisa melaporkan ke Polres Siak atau Polsek terdekat, Sekecil apapun laporan akan kami tindaklanjuti,”imbau Ps.Kapolsek Minas.
 
Akibat perbuatannya, tersangka dijerat dengan Pasal 303 ayat (1) Jo Pasal 303 bis Ayat (1) ke - 1 KUHPidana.
                                    

Berita Lainnya
Dosen IAIN Dan Ketua Desa Wisata Bukit Batu, Juwandi Raih Penghargaan Muda 30 Award 2025 di Jakarta
WASPADA...! Diduga Travel Umrah Tak Berizin Marak di Inhil
Di Balik Kebun Sitaan Negara, Dugaan Panen Gelap dan Aksi Tolak KSO PT TRE di eks PT IP
Curi Sepeda Motor, HP dan Uang Tunai, MRD Alias Dony di Amankan Unit Reskrim Polsek Bagan Sinembah
Jalan Berkat KM 8–16 Diperbaiki Lewat Program Inpres, Bupati Bistamam: Terima Kasih PUPR dan BPJN Riau ROHIL.
Koptu Suriadi: Patroli Karhutla untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat
Dosen IAIN Dan Ketua Desa Wisata Bukit Batu, Juwandi Raih Penghargaan Muda 30 Award 2025 di Jakarta
WASPADA...! Diduga Travel Umrah Tak Berizin Marak di Inhil
Di Balik Kebun Sitaan Negara, Dugaan Panen Gelap dan Aksi Tolak KSO PT TRE di eks PT IP
Curi Sepeda Motor, HP dan Uang Tunai, MRD Alias Dony di Amankan Unit Reskrim Polsek Bagan Sinembah
Jalan Berkat KM 8–16 Diperbaiki Lewat Program Inpres, Bupati Bistamam: Terima Kasih PUPR dan BPJN Riau ROHIL.
Koptu Suriadi: Patroli Karhutla untuk Meningkatkan Kesadaran Masyarakat