Pilihan
SIAK
Cegah Karhutla, Babinsa Koramil 03/Siak Imbau Masyarakat Mempura Jangan Bakar Hutan Saat Buka Lahan
Mempura - Babinsa Koramil 03/Siak selain melaksanakan patroli juga mengimbau seluruh masyarakat setempat untuk tidak membakar hutan dan lahan.
Hal tersebut disampaikan oleh Babinsa Koramil 03/Siak Serda Darwis, merespons terkait musim kemarau yang melanda sejak sepekan terakhir di Kecamatan Mempura," tersebut, Sabtu (20/03/2021).
Menurut Serda Darwis, kondisi kemarau pada saat ini tentu dapat berpotensi dan rawan terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla).
Hal tersebut sangat berbahaya bagi kesehatan dan ekosistim sehingga diperlukan kesadaran dari seluruh kalangan masyarakat agar tidak membakar lahan dan hutan.
“Termasuk bagi masyarakat yang akan membuka lahan perkebunan dengan cara membakar. Hal inilah yang terus kami ingatkan melalui Patroli rutin dan Sosialisasi serta imbauan agar tidak ada upaya pembakaran lahan maupun hutan, karena tindakan itu sangat berbahaya,” ungkapnya.
Sebagai mana yang dilaksanakan Babinsa Kel. Sei Mempura Serda Darwis saat ini melaksanakan Patroli rutin dan imbauan kepada warga binaan menyampaikan, akibat dari membakar hutan dan lahan yang mana nantinya asap yang ditimbulkan juga menjadi polusi udara yang dapat menyebabkan penyakit pada saluran pernafasan seperti Infeksi Saluran Pernafasan Atas (ISPA), asma, penyakit paru obstruktif kronik.
“Selain itu, asap bisa mengganggu jarak pandang, terutama untuk transportasi penerbangan,” sebut Babinsa Koramil 03/Siak Serda Darwis.


Berita Lainnya
Terbantu Program MBG, Orang Tua Siswa Berterima Kasih ke SPPG Polda Riau
Babinsa Koramil 09/Kemuning Laksanakan Pengawasan Sumber Daya Manusia di Desa Sekara
Koramil 09/Kemuning Mendistribusikan Makan Bergizi Gratis
Polres Inhil Gelar Program Jalur Cegah dan Ungkap Tindak Pidana di Wilayah Perairan
Babinsa Koramil 04/Kuindra Untuk Meningkatkan Kesadaran dan Partisipasi Masyarakat dalam Menjaga Keamanan dan Ketertiban
Patroli Tapal Batas di Desa Perigi Raja Berjalan Lancar dan Terkendali
Terbantu Program MBG, Orang Tua Siswa Berterima Kasih ke SPPG Polda Riau
Babinsa Koramil 09/Kemuning Laksanakan Pengawasan Sumber Daya Manusia di Desa Sekara
Koramil 09/Kemuning Mendistribusikan Makan Bergizi Gratis
Polres Inhil Gelar Program Jalur Cegah dan Ungkap Tindak Pidana di Wilayah Perairan
Babinsa Koramil 04/Kuindra Untuk Meningkatkan Kesadaran dan Partisipasi Masyarakat dalam Menjaga Keamanan dan Ketertiban
Patroli Tapal Batas di Desa Perigi Raja Berjalan Lancar dan Terkendali