Tegur Warga Tak Pakai Masker, Babinsa Koramil 03/Tempuling Ingatkan Bahaya Virus Corona


Loading...

TEMPULING, Medialokal.co - Sosialisasi pelaksanaan disiplin Protokol Kesehatan terus dilakukan Babinsa Koramil 03/Tempuling Kodim 0314/Inhil Serda Mistar, kepada seluruh warga di desa binaan Kelurahan Sungai Salak Kecamatan Tempuling Kabupaten Inhil. Serda Mistar mengingatkan warga yang tidak memakai masker agar menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) ini saat beraktivitas di luar rumah. Rabu (29/09/2021).

“Jangan anggap enteng soal Virus Corona ini. Jika masih sayang dengan diri sendiri dan orang terdekat di rumah, maka gunakan masker saat berkegiatan di luar. Karena, dengan memakai masker, tidak saja melindungi diri dari terinfeksi virus mematikan itu, tetapi juga tidak menjangkiti orang lain karena penyakit yang ada pada diri sendiri,” jelas Serda Mistar. (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]