Pilihan
Bupati Inhil Lantik 5 BPD Kecamatan Kempas Serentak
TEMBILAHAN - Bupati Kabupaten Inhil, HM Wardan melantik 5 Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Kecamatan Kempas periode 2018 - 2024 secara serentak, Selasa (28/8/2018) pagi, di halaman kantor Desa Pekan Tua.
Adapun 5 BPD yang dilantik saat itu adalah BPD Pekan Tua, BPD Sungai Rabit, BPD Kulim Jaya, BPD Kerta Jaya dan BPD Danau Pulai Indah.
Turut hadir dalam pelantikan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa Kabupaten Inhil, Yulizal dan sejumlah pejabat eselon di lingkungan Pemerintah Kabupaten Inhil, Camat Kempas serta Forkopimcam Kecamatan Kempas.
Dalam arahannya, Bupati Inhil, HM Wardan mengatakan, prosesi pelantikan yang dilaksanakan merupakan hal yang begitu penting, mengingat keberadaan BPD yang begitu berperan dalam penyelenggaraan Pemerintahan Desa.
Peran tersebut, dijelaskan Bupati tersurat secara jelas dalam tugas pokok BPD, yakni bersama - sama Kepala Desa merumuskan peraturan desa, menampung aspirasi masyarakat dan melakukan pengawasan terhadap kinerja Kepala Desa.
"Untuk itu, anggota BPD sebagai sebuah 'parlemen desa' diharapkan dapat bekerja dengan sebaik - baiknya sesuai dengan tugas dan fungsi lembaga BPD," jelas Bupati.
Selain itu, diungkapkan Bupati, keberadaan BPD dipandang krusial guna menyelenggarakan musyawarah desa, misalnya saja dalam rangka pembentukan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).
"Lebih - lebih lagi, sebagaimana program DMIJ Plus Terintegrasi yang mengagendakan pembentukan BUMDes di seluruh desa se - Kabupaten Inhil pada tahun 2019 mendatang, pastinya membutuhkan peran BPD pada saat program tersebut mulai dilaksanakan," tandas Bupati.(ad)


Berita Lainnya
Kapolsek Gaung Anak Serka: KRYD Untuk Meningkatkan Keamanan dan Ketertiban
Pemkab Inhil Dorong Peningkatan SDM Kesehatan Melalui Pendidikan Berkelanjutan Bidan
Antisipasi Inflasi Harga Sembako, Pemkab Rohil Gelar Gerakan Pangan Murah di Bagan Sinembah
Patroli Tapal Batas di Wilayah Koramil 07/RTH Berjalan Lancar
Babinsa Koramil 07/Reteh: Silaturahmi dan Komunikasi yang Baik
Babinsa Koramil 07/Reteh: Jaga Keamanan dan Ketertiban, Ciptakan Kamtibmas yang dapat Kondusif
Kapolsek Gaung Anak Serka: KRYD Untuk Meningkatkan Keamanan dan Ketertiban
Pemkab Inhil Dorong Peningkatan SDM Kesehatan Melalui Pendidikan Berkelanjutan Bidan
Antisipasi Inflasi Harga Sembako, Pemkab Rohil Gelar Gerakan Pangan Murah di Bagan Sinembah
Patroli Tapal Batas di Wilayah Koramil 07/RTH Berjalan Lancar
Babinsa Koramil 07/Reteh: Silaturahmi dan Komunikasi yang Baik
Babinsa Koramil 07/Reteh: Jaga Keamanan dan Ketertiban, Ciptakan Kamtibmas yang dapat Kondusif