Pilihan
Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko Hadiri Upacar Hari Juang TNI AD ke-77
PEKANBARU, Medialokal.co - Kapolres Bengkalis AKBP Indra Wijatmiko SIK, hadiri peringatan Hari Juang TNI AD yang ke-77 di Halaman Kantor Gubernur Riau, Jalan Sudirman, Kota Pekanbaru, Kamis (15/12/2022).
Upacara peringatan Hari Juang TNI AD ini dipimpin langsung dipimpin Danrem 031/Wira Bima, Brigjen TNI Parlindungan Hutagalung. Kegiatan upacara tampak berjalan lancar dan khidmat.
"Hari Juang TNI AD yang dulunya dikenal dengan Hari Juang Kartika adalah tonggak sejarah bagi TNI, khususnya anggota TNI AD dalam berjuang merebut kemerdekaan Indonesia. Bersama-sama rakyat dalam mempertahankan wilayah Ambarawa pada tanggal 15 Desember 1945 lalu," ujar Kapolres Bengkalis, AKBP Indra.
Usai mengikuti upacara, Kapolres Bengkalis mengucapkan selamat Hari Juang TNI AD yang ke-77. "Semoga TNI tetap dihati rakyat, dan terus menjaga ketertiban dan keamanan," ucapnya.
Melalui Peringatan Hari Juang TNI AD yang ke-77 ini, Ia juga berharap mampu menjadi penyemangat bagi para prajurit TNI untuk melaksanakan tugas dalam mempertahankan NKRI.
Selain itu, Kapolres berharap sinergitas antara TNI dan Polri semakin kuat dan solid.
"Semoga di Hari Juang TNI AD yang ke-77 ini, sinergitas antara TNI-Polri semakin kuat dan solid. Serta terjalin tali silaturahmi yang erat," harapnya.


Berita Lainnya
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat
Kegiatan Pendampingan Kepada Tim SPPG Oleh Koramil 09/Kemuning Berhasil Dilaksanakan
Babinsa Sertu Wisnu Hartono Rangkul Warga Tempuling: Jalin Keakraban, Ciptakan Kedamaian
Babinsa Sertu Pardamaean Siregar Jalin Komsos Erat Dengan Satpam: Sinergi Jaga Keamanan Desa
Koptu Jalaluddin Hadiri HUT PGRI ke-80: Apresiasi Peran Guru dalam Mencerdaskan Bangsa
Tingkatkan Kesadaran Masyarakat, Babinsa Koramil 04/Kdr Laksanakan Patroli Tapal Batas
Melalui Komsos, Babinsa Koramil 04/Kuindra Tingkatkan Kerjasama Dengan Masyarakat