Pilihan
Pesan Presiden ke Pengusaha: Hijrah dari Konsumtif Jadi Produktif
MEDIALOKAL.CO - Presiden Joko Widodo (Jokowi)meminta agar para pengusaha muda berhijrah. Presiden berpesan agar para pengusaha muda tidak menjadi masyarakat yang konsumtif.
"Berhijrah dari yang konsumtif menjadi produktif, hijrah dari yang marah-marah ke yang sabar karena sabar dan pekerja keras adalah ciri-ciri Hipmi (Himpunan Pengusaha Muda Indonesia)," kata Jokowi saat pembukaan Rapat Kerja Nasional Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas) di Hotel Fairmont Jakarta, Sabtu (3/11/2018).
Dalam acara itu, Repnas mendeklarasikan janji mendukung pemenangan pasangan nomor urut 01 Jokowi-Ma'ruf Amin. Hadir juga dalam acara tersebut Ketua DPR Bambang Soesatyo dan sejumlah pengusaha yang juga petinggi negara antara lain Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita, serta sejumlah politikus PDIP seperti Pramono Anung dan Maruarar Sirait.
"Hijrah dari yang senang perpecahan jadi yang senang persatuan, hijrah yang dari tadinya senang monopoli jadi senang kompetisi. Jangan mau mendapat proteksi saja. Dan terakhir hijrah dari individualis menjadi kolaborasi, kerja sama-sama," jelas Jokowi.
Kepala Negara juga sempat menyinggung divestasi 51% saham Freeport yang berhasil dilakukan dalam masa pemerintahannya 2014-2019. "Dipikir 3,5 tahun untuk negosiasi tidak ada tekanan? Alotnya negosiasi karena menghadapi tekanan-tekanan, tapi saya sampaikan ke menteri, saya maunya mayoritas, terserah mayoritasnya berapa tapi mayoritas dan setelah 3,5 tahun akhirnya mencapai agreement (kesepakatan)," kata dia.
Tidak ketinggalan Jokowi memperkenalkan tanda pagar (tagar) 01. "Mengenai tagar kita 01 Indonesia maju, kemudian kalau ketemu salamnya adalah salam satu jempol seperti ini," kata Jokowi sambil mengangkat ibu jarinya ke atas.
(okezone.com)


Berita Lainnya
Lima Mantan Direksi BRK Masih Terima Gaji Diluar Aturan
SDM PKS Punya Peran Penting dalam Industri Kelapa Sawit Riau
Pasar Beduk Desa Keritang Hulu Mengembangkan UMKM dan Meningkatkan Ekonomi Masyarakat
Berapa Harga Antam Hari Ini?
Menteri ESDM Tetapkan Harga Minyak Mentah Alami Kenaikan Per Juli 2024
Pemprov Riau Apresiasi Program Pinjaman Bunga Nol Persen UMKM Pemko Pekanbaru
Lima Mantan Direksi BRK Masih Terima Gaji Diluar Aturan
SDM PKS Punya Peran Penting dalam Industri Kelapa Sawit Riau
Pasar Beduk Desa Keritang Hulu Mengembangkan UMKM dan Meningkatkan Ekonomi Masyarakat
Berapa Harga Antam Hari Ini?
Menteri ESDM Tetapkan Harga Minyak Mentah Alami Kenaikan Per Juli 2024
Pemprov Riau Apresiasi Program Pinjaman Bunga Nol Persen UMKM Pemko Pekanbaru