Pilihan
PLN Edukasi Masyarakat tentang Bahaya Listrik
Pekanbaru - Untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat terutama tentang bahaya listrik dan upaya pencegahan kecelakaan bagi masyarakat umum, PT PLN (Persero) UPT Pekanbaru melakukan sosialisasi dan edukasi kelistrikan kepada masyarakat di Pasir Pangaraian Kabupaten Rokan Hulu melalui Radio Swaka Lima Luhak 104.4 FM, Senin (23/10).
Narasumber langsung dari Team Leader K3L dan Keamanan PLN ULTG Teluk Lembu UPT Pekanbaru, Harry Dimarta. Ia menyampaikan bahwa, edukasi bahaya listrik ini dilakukan rutin secara berkala. "Tak hanya melalui sosial media dan sosialisasi secara langsung, kali ini PLN UPT Pekanbaru memilih media radio sebagai wadah untuk bersosialisasi," ujarnya.
Pada edukasi kali ini, dihimbau kepada masyarakat untuk tidak menebang atau memangkas pohon di dekat jaringan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT). "Selain itu, juga dilarang bermain layang-layang dan menerbangkan balon di sekitar jaringan, serta beraktivitas yang membahayakan di sekitar atau di bawah SUTT," terang Harry.
Semua kegiatan tersebut merupakan larangan keras sebagaimana tertuang dalam Permen ESDM No. 13 Tahun 2021 karena dapat mengganggu dan menghambat proses penyaluran Tenaga Listrik serta berpotensi terkena induksi dan bahaya listrik lainnya bagi masyarakat itu sendiri.
Harry menuturkan bahwa akhir-akhir ini sering terjadi perusakan dan pencurian besi Tower SUTT yang dapat mengakibatkan pemadaman listrik pelanggan. "Maka dari itu sinergi dan peran masyarakat sangat besar untuk turut menjaga keamanan dan keandalan proses penyaluran tenaga listrik, karena kepuasan pelanggan merupakan bagian dari misi PLN untuk masyarakat," imbuhnya.
Ia menambahkan, pentingnya sinergi dan kolaborasi masyarakat dengan PLN dalam menjaga penyaluran tenaga listrik dengan mengikuti himbauan dan tanda peringatan serta rambu-rambu yang ada tentang keamanan dan keselamatan ketenagalistrikan. "Sebab tidak ada yang lebih penting dari jiwa manusia," ucap Harry.
"PLN juga menghimbau kepada masyarakat agar dapat menyampaikan informasi apabila melihat atau melakukan pekerjaan di dekat jaringan listrik yang berpotensi bahaya dengan melaporkan melalui aplikasi New PLN Mobile atau dapat menghubungi Contact Center PLN di nomor 123," tutupnya.


Berita Lainnya
Atlet Dayung Persembahkan Emas dan Perak POPNAS XVII
Pro dan Kontra Soal Gelar Pahlawan untuk Soeharto, Bung AP: Berdamailah dengan Masalalu Bukan Kembali Membuka Luka Lama
Koramil 04/Kuindra Lakukan Komsos untuk Ciptakan Jiwa Patriot dan Nasionalisme
Koramil 04/Kuindra Secara Rutin Lakukan Patroli Tapal Batas untuk Cegah Karhutla
Koramil 09/Kemuning Laksanakan Penanganan Karhutla di Wilayah Kecamatan Keritang
Serka Yadi Yanto: Pengawasan untuk Meningkatkan Keamanan dan Ketertiban Wilayah Binaan
Atlet Dayung Persembahkan Emas dan Perak POPNAS XVII
Pro dan Kontra Soal Gelar Pahlawan untuk Soeharto, Bung AP: Berdamailah dengan Masalalu Bukan Kembali Membuka Luka Lama
Koramil 04/Kuindra Lakukan Komsos untuk Ciptakan Jiwa Patriot dan Nasionalisme
Koramil 04/Kuindra Secara Rutin Lakukan Patroli Tapal Batas untuk Cegah Karhutla
Koramil 09/Kemuning Laksanakan Penanganan Karhutla di Wilayah Kecamatan Keritang
Serka Yadi Yanto: Pengawasan untuk Meningkatkan Keamanan dan Ketertiban Wilayah Binaan