Soal Pengembalian Formulir Calon Bupati Inhu di PDI-Perjuangan, Ini Kata Irwantoni

Penerimaan formulir pendaftaran Irjenpol (Purn) H Wahyu Adi di kantor DPC PDI-Perjuangan Inhu, tampak disambut langsung ketua DPC PDI-Perjuangan Kahirizal didampingi pengurus DPC PDI-Perjuangan Inhu lainnya

Loading...

INHU, Medialokal.co - Dari empat orang yang disebut sebut Bakal calon Bupati Kabupaten Indragiri hulu (Inhu)-Riau, yang melakukan komunikasi meminta dukungan dan minta diusung oleh Partai Demokrasi Indonesia (PDI-Perjuangan), baru satu orang yang melengkapi formulir dan diserahkan ke DPC PDI-Perjuangan.

Tiga orang yang mengambil formulir pendaftaran penjaringan dan penyaringan di DPC PDI-Perjuangan tersebut, diantaranya, Ade Agus Hartanto, Raja Hariono dan Encik Al Junaidi. Sedangkan satu calon Bupati yang menyerahkan ke DPC PDI-Perjuangan berkas formulir yang sudah dilengkapi adalah Irjen Pol (Purn) Wahyu Adi Senin (6/5/2024).

Ketua penjaringan dan penyaringan calon bupati Inhu DPC PDI-Perjuangan Raja Irwantoni SE didampingi sekretaris Badan pemenangan pemilu (Bappilu) PDI-Perjuangan Dodi Nefeldi SH menyampaikan, dari sejumlah pendaftar yang sudah mengambil formulir bakal calon Bupati di DPC PDI-P Inhu, baru 1 pendaftar yang mengembalikan formulir dan melengkapi dokumen yaitu Irjen Pol (Purn) Wahyu Adi.

"Hari ini kita menerima formulir pendaftaran bakal calon Bupati Inhu Irjen Pol (Purn) Wahyu Adi. Bakal calon lainya yang sudah mengambil formulir pendaftaran, belum mengembalikan berkas," ujar Irwantoni yang juga ketua Bappilu PDI-Perjuangan Inhu.

Loading...

Irwantoni menambahkan, sampai hari ini semua yang sudah mengambil formulir pendaftaran di DPC PDIP Inhu adalah sebagai bakal calon bupati Inhu, untuk bakal calon wakil bupati Inhu belum ada. DPC PDI-P Inhu membuka pendaftaran untuk kader partai dan juga non kader, artinya pendaftaran calon kepala daerah terbuka untuk siapa saja.

Berdasarkan rapat konsolidasi internal DPD PDI-P Provinsi Riau Sabtu 4 Mei 2024 kemarin, meralat jadwal yang sudah disampaikan kepada publik beberapa waktu yang lalu, dimana pembukaan pendaftaran 25 April sampai 25 Mei 2024, dipercepat samapi 10 Mei 2024 dan pengembalian formulir pendaftaran paling lambat sampai 15 Mei 2024.

"Bagi bakal calon yang sudah mengambil formulir pendaftaran di DPC PDIP Inhu diminta untuk mengambilkan sebelum tanggal 15 Mei 2024," ungkap Irwan Toni.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Kabupaten Inhu, H Khairizal SE MSi kepada wartawan mengatakan sebelumnya ada rapat konsolidasi internal dari DPD PDI-P Provinsi Riau, salah satunya membahas tentang rentang waktu pendaftaran calon kepala daerah untuk dipercepat masa tahapan pendaftarannya, yang semula berakhir pada 25 Mei 2024, menjadi 10 Mei 2024.

"Tidak hanya untuk DPC PDI-Perjuangan Inhu saja di percepat, namun ini berlaku untuk seluruh DPC PDI-P se-Provinsi Riau. Dimohon untuk memaklumi percepatan tahapan pendaftaran calon kepala daerah dari partai PDI-Perjuangan, karena beberapa alasan yang sudah ditetapkan saat rapat konsolidasi beberapa hari lalu," jelas Khairizal.

Terakhir Khairizal menambahkan, seiring tahapan penjaringan bakal calon Bupati dari DPC PDI-Perjuangan Inhu berjalan, DPC PDI-Perjuangan Inhu juga aktif dalam komunikasi antar bakal calon, membahas visi misi bakal calon dan keseriusan bakal calon untuk maju di pemilihan kepala daerah Bupati Inhu periode 2024-2029.

Dodi Nefeldi: Kita Gunakan Bappilu Menang di Pilkada Inhu 2024

Sekretaris badan pemenang pemilu (Bappilu) PDI-Perjuangan Inhu, Dodi Nefeldi SH, memastikan perangkat dan struktur yang sudah di bentuk oleh Bappilu mulai dari tingkat Kabupaten, hingga ketingkat Kecamatan, Desa dan RT-RW serta saksi saksi akan mengawal kemenangan calon Bupati yang di usung oleh PDI-Perjuangan.

"Pilkada adalah agenda nasional, Bappilu Inhu akan maksimal memenangkan calon bupati yang di usung oleh PDI-Perjuangan," ujar anggota DPRD Provinsi Riau terpilih ini yang akrab dipanggil Dodi SPBU.

Sebelumnya Dodi SPBU ini di acara lonching pendaftaran penjaringan bakal calon bupati Inhu di DPC PDI-Perjuangan Inhu juga menyampaikan, kalau PDI-Perjuangan ada di hati masyarakat Inhu. "Kita meyakini calon Bupati Inhu yang di usung oleh PDI-Perjuangan bisa memenangkan Pilkada Inhu 2024," ujarnya.

Penerimaan formulir pendaftaran Irjenpol (Purn) H Wahyu Adi di kantor DPC PDI-Perjuangan Inhu, tampak disambut langsung ketua DPC PDI-Perjuangan Kahirizal, Sekretaris DPC PDI-P, Sekretaris DPC PDIP Inhu, Raja Andrea Malantino. (*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]