Pilihan
3 Gol Bale Bawa Real Madrid ke Final Piala Dunia Antarklub
MEDIALOKAL.CO - Juara UEFA Champions League musim lalu Real Madrid mulus ke final Piala Dunia Antarklub 2018. Keberhasilan ini tak lepas dari aksi mengagumkan Gareth Bale yang menorehkan hat-trick.
Menghadapi Kashima Antlers di Stadion Sheikh Zayed Sports City, Abu Dhabi, Kamis (20/12) dini hari WIB, Madrid harus menunggu hingga akhir babak pertama untuk mencetak keunggulan. Berawal dari kerja sama apik dengan Marcelo, Bale sukses menyarangkan si kulit bundar dengan sepakan kaki kirinya.
Di babak kedua, Madrid tidak membutuhkan waktu lama untuk menambah kedudukan. Pada menit 53, Bale sukses memanfaatkan blunder di pertahanan Kashima Antlers. Pemain kebangsaan Wales itu mampu mencuri bola dan tanpa kendala berarti ia sukses menyarangkan gol.
Sebelumnya Madrid dapat peluang emas melalui Karim Benzema. Namun sayang, sebelum melewati garis gawang, bola lebih dulu diblokir pemain belakang lawan.
Bale kembali mencetak gol di menit 55. Kali ini sepakan keras kaki kirinya dari jarak dekat tak mampu diblokir kiper Kashima Antlers, Kwoun Sun-Tae.
Sayangnya Madrid gagal menorehkan clean sheet di pertandingan ini. Memasuki menit 78, Kashima Antlers mendapat gol hiburan melalui Shoma Doi. Sang pemain sukses memanfaatkan umpan pemberian Yasushi Endo.
Hingga laga usai, skor 3-1 tidak berubah. Selanjutnya Madrid akan menghadapi Al-Ain untuk memperebutkan gelar juara. Jika menang, raksasa Spanyol itu bakal mencatatkan diri sebagai pemegang gelar terbanyak di Piala Dunia Antarklub. Saat ini Madrid sudah memiliki tiga trofi, di mana dua di antaranya mereka raih secara berturut-turut (2016 dan 2017). (jpnn.com)


Berita Lainnya
Woww...! Face Off Bahantam Kapolres Inhil Cup Vol.1 Sukses Digelar di GOR Tasik Gemilang
Turnamen Silaturahmi U40 Fhariq Cup 3 Tahun 2025 Berakhir dengan Meriah, Polsek Batang Tuaka Lakukan Pengamanan
NasDem Bantu Atlet Soina Kampar Wakili Indonesia di Kejuaraan Bulutangkis Special Olimpic Asia Pasifik di Malaysia
Berlangsung Meriah, Turnamen Mini Soccer Kadus Cup I Desa Kemuning Tua Resmi Berakhir
SK Dikantongi, Perbakin Inhil Siap Cetak Atlet Menembak Berprestasi di Porprov
PSSI Raih Penghargaan Internasional atas Kemajuan Reformasi Sepak Bola Nasional
Woww...! Face Off Bahantam Kapolres Inhil Cup Vol.1 Sukses Digelar di GOR Tasik Gemilang
Turnamen Silaturahmi U40 Fhariq Cup 3 Tahun 2025 Berakhir dengan Meriah, Polsek Batang Tuaka Lakukan Pengamanan
NasDem Bantu Atlet Soina Kampar Wakili Indonesia di Kejuaraan Bulutangkis Special Olimpic Asia Pasifik di Malaysia
Berlangsung Meriah, Turnamen Mini Soccer Kadus Cup I Desa Kemuning Tua Resmi Berakhir
SK Dikantongi, Perbakin Inhil Siap Cetak Atlet Menembak Berprestasi di Porprov
PSSI Raih Penghargaan Internasional atas Kemajuan Reformasi Sepak Bola Nasional