Forkopimcam Kemuning Kawal Proses Ganti Rugi Kepada Masyarakat oleh PT. TGI

Foto : Tampak suasana proses ganti rugi kepada masyarakat kemuning oleh PT. TGI

KEMUNING, Medialokal.co - Forkopimcam Kemuning hari ini melaksanakan kegiatan ganti rugi antara masyarakat dan PT. Transportasi Gas Indonesia (TGI) atas musibah meledaknya pipa gas PT. TGI yang menyebabkan kebakaran di area sekitar.

Kegiatan ini dihadiri oleh Camat Kemuning, Kapolsek Kemuning, Kompol M. Simanungkalit, SH, MH, Danramil 09/Kemuning, Kapten Arh Budi Sandoro, dan Sekdes Batu Ampar, Azar Yandi.

Ganti rugi ini merupakan komitmen PT. TGI kepada masyarakat yang terdampak dan pihak PT. TGI telah melakukan pendataan awal bagi warga yang mengalami kerugian langsung.

Kapolsek Kemuning, Kompol M. Simanungkalit, SH, MH, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan upaya untuk meningkatkan hubungan baik antara masyarakat dan PT. TGI. 

"Kami ingin masyarakat yang terdampak (Ledakan pipa gas PT. TGI ; red) dapat merasakan sedikit keringanan dan  manfaat dari kegiatan PT. TGI ini," ujarnya.

Senada dengan itu, Camat Kemuning, Hj. R. Nurliatin, SE, MH, juga menyatakan bahwa ganti rugi ini merupakan langkah positif yang dilakukan PT. TGI.

"Kami akan terus mendukung kegiatan-kegiatan yang positif seperti ini untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat," katanya.

Kegiatan ganti rugi ini berjalan dengan lancar dan tertib, dengan situasi yang aman dan terkendali. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan hubungan baik antara masyarakat dan PT. TGI, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

PT. TGI telah menunjukkan komitmennya dalam memperhatikan kepentingan masyarakat yang terdampak oleh kegiatan perusahaan.

Kegiatan ini juga merupakan contoh keberhasilan Forkopimcam Kemuning dalam meningkatkan hubungan baik antara masyarakat dan perusahaan.(*)






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]