Relawan Jokowi di Mojokerto Sambut Kedatangan Prabowo


Loading...

MEDIALOKAL.CO - Puluhan Relawan Jokowi menyambut kedatangan Capres Prabowo Subianto di Kota Mojokerto. Mereka membentangkan spanduk bertuliskan permintaan maaf kepada Prabowo.

Acara penyambutan Prabowo itu digelar di Simpang Empat Sekarsari dan Simpang Tiga di Jalan Gajah Mada. Tidak hanya pria, emak-emak juga terlibat dalam acara penyambutan tersebut. Mereka terdiri dari unsur Pro Jokowi (Projo), Bela Jokowi (Bejo), La Nyalla Academia dan Partai Solidaritas Islam (PSI).

Puluhan relawan itu membentangkan sejumlah spanduk yang isinya menyambut Prabowo. Seperti 'Selamat Datang Prabowo Subianto Salam Hangat dari Kami Relawan Jokowi' dan 'Welcome Prabowo Jika Anda Pesimis Kami Pendukung Jokowi Optimis Indonesia Maju'. Kemudian satu spanduk yang paling menarik perhatian yakni 'Selamat Datang H Prabowo Subianto di Kota Mojokerto Tapi Maaf Pilihan Kami Tetap Jokowi-Ma'ruf Amin''.

"Kami menyambut Capres nomor dua untuk menunjukkan masyarakat Mojokerto masih mendukung Jokowi-Ma'ruf Amin," kata Sekretaris Projo Kota Mojokerto Muhammad Mustofa kepada detikcom di lokasi, Minggu (24/2/2019).

Loading...

Terkait kata Maaf di salah satu spanduk, menurut Mustofa itu menjadi simbol dari adat ketimuran yang menjunjung tinggi sopan santun. "Maaf itu bentuk kesopanan kami kepada Pak Prabowo. Karena kami tetap setia mendukung Jokowi-Ma'ruf Amin," imbuhnya.

Dia menjelaskan, ada tujuan yang lebih besar di acara penyambutan Prabowo di Kota Mojokerto, yaitu pihaknya ingin Pilpres 2019 berlangsung damai. Sehingga siapa pun Capres yang datang tetap mendapat sambutan hangat dari warga Kota Onde-onde.

Selain membentangkan spanduk, massa juga meneriakkan yel-yel dan lagu 'Jokowi Wae'. Aksi penyambutan Prabowo tersebut mendapat pengawalan dari petugas kepolisian setempat. "Kami tidak ingin menunjukkan perpecahan. Siapa pun yang datang kami sambut, tapi kami setia mendukung Jokowi," tandasnya.

Agenda kampanye Prabowo di Kota Mojokerto akan difokuskan di GOR Kesenian Majapahit, Jalan Gajah Mada. Di tempat tersebut, Capres nomor urut 02 akan berdialog dengan Asosiasi Petani Tebu Rakyat Indonesia (APTRI).

 

Sumber: detik.com






Loading...

[Ikuti Medialokal.co Melalui Sosial Media]